Suara.com - PSIS Semarang memberikan kontrak baru kepada pelatih fisik Alex Aldha Yudi pada jeda kompetisi menjelang bergulirnya Liga 1 Indonesia 2023/2024.
Dikutip dari laman resmi klub, Sabtu, Alex diberikan kontrak hingga 2025 oleh PSIS Semarang dan turut mendapat kepercayaan menjadi kepala kebugaran tim.
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi menjelaskan sebagai kepala kebugaran tim maka Alex akan membawahi aspek fisik, fisioterapi, ahli gizi, dan dokter tim.
"Coach Alex kami perpanjang kontraknya hingga 2025. PSIS menganggap coach Alex berhasil menjalankan tugasnya dengan baik di musim lalu. Fisik para pemain meningkat setelah coach Alex datang," ungkap Yoyok.
"Namun di musim depan tugas coach Alex bertambah. Tak hanya sebagai pelatih fisik, coach Alex juga akan menjadi kepala kebugaran tim yang membawahi dokter, fisioterapis hingga ahli gizi," sambungnya.
Selain kinerja positif, PSIS Semarang memutuskan memberikan perpanjangan kontrak karena manajemen menilai Alex berprestasi setelah turut mengantarkan Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja.
Dengan demikian, Alex Aldha Yudi akan kembali bekerja sama dengan pelatih kepala PSIS Semarang Gilbert Aguis untuk mempersiapkan Mahesa Jenar menyambut kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/2024.
Pada musim 2023/24, PSIS Semarang tentu berusaha mencapai prestasi yang lebih baik setelah sebelumnya mengakhiri musim kompetisi 2022/2023 di posisi 13 klasemen dengan torehan 41 poin dari 34 pertandingan. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Statistik Memukau Asnawi Mangkualam Bersama Port FC Meski Pindah Posisi Jadi Bek Kiri Liga Thailand
-
Apakah Manchester United Dzolim ke Ruben Amorim?
-
Respons Jay Idzes Soal Harga Pasarnya Meroket Tebus Rp173 Miliar
-
Kepindahan John Herdman ke Timnas Indonesia Disorot Media Brasil, Apa Katanya?
-
4 Pemain Timnas Indonesia yang Tambah Sukses Usai Pindah Klub Tahun Lalu
-
Bojan Hodak Waspadai Persija Jakarta Jelang Duel Panas di GBLA Usai Boros Belanja Pemain
-
Wasit Korea Selatan Pimpin Duel Persib Bandung vs Persija di GBLA, Rekam Jejaknya Bikin Sorotan
-
Tatap Duel Panas Persib vs Persija, Tekad Teja Paku Alam Tampil Sempurna di GBLA
-
Bek Kiri Timnas Indonesia Berpotensi Pindah ke Ajax Amsterdam?