Suara.com - Legenda timnas Argentina Juan Sebastian Veron menjajal lapangan pemusatan latihan Bali United bersama sejumlah pemain muda Bali United di Kabupaten Gianyar.
“Sangat bagus dan fantastik,” kata Veron melalui laman Bali United di Gianyar, Bali, Senin (5/6/2023) seperti dikutip dari Antara.
Mantan pemain Manchester United itu bermain bola bersama pemain Bali United Youth, Bali United Woman dan mantan pemain Persija Jakarta, Marco Simic pada Minggu (4/6).
Lapangan latihan itu dilengkapi penerangan lampu kapasitas 800 lux di setiap sudut lapangan yang berada persis di pinggir Pantai Purnama, Gianyar.
Latihan bola bersama pemain legenda negeri tango itu diharapkan menambah keterampilan para pemain muda Bali United.
Selain mengapresiasi permainan pemain muda Serdadu Tridadu, julukan Bali United, mantan gelandang itu juga memuji fasilitas yang dimiliki klub yang bermarkas di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar itu.
Bahkan, ia menyebutkan kualitas lapangan termasuk rumput di pemusatan latihan itu seperti di Benua Amerika Selatan.
“Kalau saya bilang ini mirip dengan yang ada di benua Amerika Selatan. Sangat berkualitas rumput yang ada di sini (TC Bali United)," imbuh Veron.
Setelah bermain bola, ia juga menyambangi beberapa ruang ganti dan ruang gim yang ada di bawah tribun lapangan utama dan mengapresiasi sarana latihan milik Bali United.
Baca Juga: Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-23 2024
“Bisa dibilang ini berkualitas karena fasilitas yang mulai dibangun klub ini bagus karena memperhatikan fasilitas yang ada dan terus berkembang,” kata Veron.
Sebelumnya, Veron bersama beberapa legenda sepak bola lainnya seperti Eric Abidal, Marco Materazzi, Roberto Carlos, dan Giorgos Karagounis hadir di Jakarta.
Mereka terlibat dalam program BRIMO Future Garuda yang berlangsung pada 29 Mei hingga 1 Juni 2023.
Usai dari Jakarta, Juan Sebastian Veron langsung bertolak ke Bali untuk berlibur menikmati keindahan Pulau Dewata. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Bojan Hodak Nilai Dewa United Tim Kuat
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Sindiran atau Sadar Diri? Harry Kane Tak Yakin Bisa Raih Ballon d'Or Meski Cetak 100 Gol
-
Legenda Belanda Klaim Lamine Yamal Bisa Lampaui Lionel Messi
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Arsenal Terancam Kehilangan Gabriel Magalhaes Dalam Waktu Lama, Arteta Bakal Lakukan Apa?
-
Persib Tantang Dewa United, Thom Haye Tak Sabar Unjuk Kebolehan
-
Kata-kata Daffa Fasya Usai Mentereng di Bawah Mistar Gawang Timnas Indonesia U-22 Saat Lawan Mali
-
Ivar Jenner Pastikan Timnas Indonesia U-22 Naik Kelas
-
Ivar Jenner Pastikan Hengkang dari Jong Utrecht, Gabung Persib?