Suara.com - Moussa Sidibe optimistis Persis Solo bisa bersaing pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/24 yang rencananya bergulir pada 1 Juli 2023.
Dikutip ANTARA dari laman resmi Liga Indonesia, Rabu (14/6/2023), Sidibe menjelaskan keyakinannya ini muncul ketika pertama kali bergabung dengan skuad asuhan Leonardo Medina tersebut.
"Sejak pertama kali saya datang ke sini, saya cukup kaget melihat level permainan di tim ini dan juga pemain sudah bermain dengan baik. Saya rasa tim ini sudah siap berkompetisi melihat level permainannya," ungkap Sidibe.
Pemain berdarah Mali-Spanyol ini berharap Persis Solo akan jadi lebih siap lagi dalam beberapa waktu ke depan untuk berkompetisi di kasta tertinggi.
Sidibe bersyukur proses latihan yang dijalaninya dapat berjalan lancar dan ia juga mengaku tak mengalami kesulitan dalam beradaptasi baik dengan rekan-rekan satu tim, juga dengan pelatih.
Ia mengatakan bisa beradaptasi dengan baik, apalagi dirinya pernah bermain dengan penyerang Fernando Rodriguez dan pelatih Leonardo Medina di klub Liga Malaysia Johor Darul Takzim.
Selain itu, Sidibe menjelaskan situasi Persis Solo kini sangat kondusif dan dirinya memiliki ambisi untuk tampil habis-habisan dalam kesempatan yang ada.
"Coach Leo selalu punya ide yang sangat baik dari sisi permainan. Tidak jauh berbeda seperti saat di JDT. Jadi saya tidak ada kesulitan bagi saya untuk mengikuti arahan dalam latihan. Saya akan memberikan yang terbaik pada tiap kesempatan yang ada," jelas Sidibe.
Pemain berusia 28 tahun itu pada musim lalu memperkuat Ratchaburi FC di Liga Thailand dan berhasil menorehkan sembilan laga dan menciptakan satu assist dari total 637 menit bermain.
Baca Juga: Hasil FIFA Matchday: Buang Banyak Peluang, Timnas Indonesia Gagal Taklukkan Palestina di GBT
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Optimis Lawan Brasil, Mathew Baker: Apapun Bisa Terjadi
-
Saddil Ramdani Kartu Truf Persib Bandung, Siap Curi Tiga Poin dari Selangor
-
Manchester City Pesta Gol 4-1, Erling Haaland Cetak Rekor Baru Liga Champions
-
Eks MU Peringatkan Arsenal: Jangan Remehkan Manchester City!
-
Satu Per Satu Borok 7 Pemain Abal-abal Malaysia Terkuak! Imanol Machuca Terbukti Berbohong
-
Klasemen Liga Champions: Inter Milan, Arsenal dan Bayern Kokoh di 3 Besar
-
Hampir Kalah dari Qarabag! Chelsea Diselamatkan Alejandro Garnacho
-
Drama 6 Gol! Barcelona Nyaris Kalah, Untung Ada VAR
-
Foden dan Haaland Jadi Mimpi Buruk Dortmund, Manchester City Pesta Gol 4-1
-
Incar Tiket 16 Besar! Persib Bandung Tak Akan Kasih Ampun Selangor FC