Suara.com - Eks kiper Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa mendapatkan pujian dari salah satu media Eropa. Hal ini lantaran aksinya saat Persija Jakarta berhadapan dengan Persita Tangerang pekan lalu.
Persija Jakarta vs Persita Tangerang berduel pada laga lanjutan pekan keempat BRI Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Sabtu (22/7/2023).
Laga tersebut dimenangkan oleh Persita Tangerang dengan skor tipis 1-0. Namun, pada laga tersebut, ada momen dimana eks kiper Timnas Indonesia Andritany Ardhiyasa membuat media Eropa, BR Football kagum.
Ia mengeluarkan skill di luar nalar ketika pertandingan berjalan. Aksi bermula ketika bek Persija Jakarta Ondrej Kudela memberikan umpan backpass kepada Andritany pada menit ke-48.
Di saat bersamaan, pemain Persita Tangerang, Ramiro Fergonzi melakukan pressing dimana bola bergerak. Saat bola menuju ke arah eks kiper Timnas Indonesia tersebut, Ramiro mencoba untuk merebutnya.
Namun Andritany dengan santuy-nya mengontrol bola menggunakan dadanya. Lalu, ia memberikan umpan cantik kepada Kudela dengan menggunakan tumit seperti layaknya tendangan kalajengking.
Momen ini pun membuat media Eropa, BR Football mempostingnya di akun Twitter mereka.
"Kontrol dan operan dari kiper," tulis captionnya dengan diakhiri emoji kepala meledak.
Sayangnya momen tersebut sedikit ternoda dengan kekalahan Persija Jakarta. Kekalahan ini membuat posisi Macan Kemayoran berada di posisi ke sembilan klasemen sementara BRI Liga 1. Sedangkan, Persita menempel ketat pemuncak klasemen sementara Dewa United dengan raihan sembilan poin.
Baca Juga: BRI Liga 1: Aidil Sharin Mundur dari Jabatan Pelatih Persikabo 1973
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
PSSI Kirim Utusan ke Eropa Temui Calon Pelatih Timnas Indonesia, Siapa?
-
Satu Permata Terlewatkan di Belanda Saat Timnas Indonesia U-22 Berjuang Keras Jelang SEA Games 2025
-
Persib Susah Payah Kalahkan Dewa United, Thom Haye Angkat Topi
-
Timur Kapadze Akui Timnas Indonesia Berkembang Pesat: Saya Mempelajari Siapa Saja Pemainnya
-
Persija Pulang ke GBK! Laga Kontra PSIM Sekaligus Rayakan HUT ke-97
-
Kronologi Beckham Putra Dikartu Merah, Sebut Pemain Dewa United 'Tekan' Wasit
-
Dipermalukan Nottingham Forest, Liverpool Setara Tim Zona Degradasi
-
2 Fakta FIFA Series 2026, Turnamen Global yang Bakal Digelar di Indonesia
-
Tak Sesuai Prosedur! Waketum PSSI Protes Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20
-
Sumardji Dikirim PSSI ke Eropa Temui Kandidat Pelatih Timnas Indonesia