Suara.com - Pemain gelandang tim nasional Indonesia U-17 Ji Da Bin menargetkan masuk di tim inti Garuda Muda untuk gelaran Piala Dunia U-17 atau FIFA World Cup U-17 yang berlangsung mulai 10 November mendatang.
Saat ini Ji Da Bin menjalani pemusatan latihan (TC) dan proses seleksi pemain timnas Indonesia U-17 di Jakarta yang sudah mulai berlangsung sejak tanggal 9 Juli dan akan berakhir pada 29 Agustus mendatang.
"Target saya semoga bisa menjadi pemain inti di tim ini (timnas Indonesia U-17) dan main maksimal di Piala Dunia U-17 nanti," kat Ji Da Bin usai menjalani sesi latihan timnas Indonesia U-17 di Lapangan A, komplek Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis seperti dimuat Antara.
Pemain yang mempunyai keturunan Korea Selatan itu mengungkapkan proses seleksi yang dijalani untuk Piala Dunia U-17 lebih berat dibandingkan seleksi untuk kualifikasi AFC U-16 lalu.
"Perkembangannya kami latihan dari Senin sampai Sabtu. Sabtunya internal game dan latihannya juga cukup intensif. Saingan-saingannya semua berpotensi. Karena ini juga persiapannya untuk Piala Dunia U-17 jadi latihannya juga lebih berintensitas lebih berat," ungkap Ji Da Bin.
Ji Da Bin mengatakan cukup terbantu dengan kehadiran dari sejumlah pemain diaspora yang dipanggil untuk menjalani pemusatan latihan (TC) karena dirinya bisa belajar dengan gaya permainan Eropa.
"Mereka (pemain diaspora) sangat membantu karena mereka juga berlatih di Eropa. Jadi intensitas sepak bola Eropa kami bisa belajar dari mereka juga," kata pemain jebolan ASIOP Football Academy itu.
Selanjutnya timnas Indonesia U-17 akan berpindah pemusatan latihan (TC) ke Bali pada Minggu mendatang karena akan dijadwalkan menjalani pertandingan uji coba melawan tim akademi dari klub LaLiga Barcelona Juvenil A (U-18) dan akademi dari klub J-League Kashima Antlers.
Tim Garuda United-U17 (penamaan untuk uji coba melawan klub) dijadwalkan akan menghadapi Barcelona Juvenil A pada 2 Agustus dan akademi Kashima Antlers pada 5 Agustus mendatang.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia U-17 Mulai Padat, Lawan Barcelona Hingga Klub Jepang, Besok Akan TC di Bali
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Brasil Pesta 7 Gol, Calon Lawan Timnas Indonesia U-17 Menggila
-
Bintang Timnas Indonesia U-17 Akui Disemprot Nova Arianto Gara-gara Lembek Lawan Zambia
-
Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Tidak Lembek Saat Hadapi Brasil
-
Tak Ubah Formasi Lawan Brasil, Nova Arianto: Jangan Takut Sebelum Bertanding!
-
Dihabisi Zambia 1-3, Timnas Indonesia U-17 Belum di Level Piala Dunia?
-
Marselino Ferdinan Dibanjiri Dukungan Usai AS Trencin Dibantai di Liga Slovakia
-
Media Vietnam Sindir Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Gagal di Pembuka Piala Dunia U-17 2025
-
Timnas Indonesia U-17 Jadi Tim Asia yang Kebobolan Selisih 2 Gol di Laga Perdana
-
Performa Ganas Calvin Verdonk, Bikin Lille Terus Konsisten di Eropa
-
Dua Fakta di Balik Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia