Suara.com - Kapten timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam ternyata dirindukan mantan rekan setimnya Thiago Henrique. Striker asal Brasil itu meminta eks PSM Makassar untuk kembali ke Ansan Greeners.
Sebagaimana diketahui, Asnawi Mangkualam saat ini berkarier di Jeonnam Dragons. Ini adalah klub kedua baginya di Korea Selatan.
Bersama Jeonnam, Asnawi banyak menjadi andalan dan membantu tim bersaing di papan tengah K League 2.
Bahkan terbaru pemain yang berposisi sebagai bek kanan mampu membantu Jeonnam Dragons mengalahkan pemuncak klasemen sementara K League 2, Gimcheon Sangmu dengan skor 2-1.
Dalam pertandingan itu Asnawi Mangkualam tampil penuh 90 menit. Ia pun bangga dengan kemenangan ini yang kemudian diunggah via akun Instagram.
Postingan eks PSM Makassar ini langsung diserbu netizen tanah air yang memberikan dukungan. Menariknya ada juga mantan rekan setinya, Thiago Henrique yang turut berkomentar.
Thiago malah meminta Asnawi Mangkualam untuk kembali ke Ansan Greeners. Mereka sebelumnya telah bermain bersama di klub berjuluk The Green Wolves.
"Kembali ke Ansan bro," komentar Thiago di postingan Asnawi.
Adapun Ansan Greeners sendiri adalah klub pertama Asnawi. Ia menghabiskan dua musim di sana sebelum akhirnya hengkang ke Jeonnam Dragons.
Berita Terkait
-
Asnawi Mangkualam Tampil Full, Layangkan Tekel Keras dan Jeonnam Dragons Kalah Tipis
-
5 Pemain Timnas Indonesia dengan Karier Tersukses di Luar Negeri
-
Alasan Shin Tae-yong Restui Asnawi Mangkualam Naik Kelas ke K League
-
Kans Asnawi Mangkualam ke K-League 1: Belum Pasti, Namun Tak Mustahil untuk Terjadi
-
Kapten Timnas Indonesia Ikut Girang Elkan Baggott Tampil Solid Bantu Kemenangan Ipswich Town di Carabao Cup
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tak Dapat Maarten Paes, Persib Bandung Incar Kiper Keturunan Lainnya
-
Thom Haye 'Menghilang' dari Latihan Persib Bandung, Ada Apa?
-
Persib Bandung Pinjamkan Rezaldi Hehanussa dan Hamra ke Persik
-
Inggris Tak Butuh Bintang? Ini yang Dibutuhkan Tuchel untuk Bawa Three Lions Juara Piala Dunia 2026
-
Beda Jauh Antara Hansi Flick dengan Alvaro Arbeloa Usai Hasil Beda di Copa del Rey
-
Alaeddine Ajaraie Top Skor Liga India Mau Bantu Persija Jakarta Juara
-
Pemain Keturunan Indonesia Dihukum Penjara di Turki, Begini Kata Fenerbahce
-
Riak-riak Kecil di Internal Arsenal, Declan Rice Kedapatan Ribut dengan Tangan Kanan Arteta
-
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Skuad Garuda Kebagian Jamu Vietnam
-
Tatap Old Trafford di Derby Manchester, Pep Guardiola Bawa Skuat Lebih Segar dan Bertenaga