Suara.com - Piala AFF U-23 2023 di Thailand telah memasuki babak semifinal pada Kamis (24/8/2023) hari ini. Nominal hadiah utama AFF U-23 pun banyak menjadi perbincangan. Terutama apakah hadiah tahun ini akan meningkat jika dibandingkan tahun sebelumnya. Penyelenggara tidak merilis berapa total hadiah utama AFF U-23 pada 2023 tahun ini. Namun, jika mengacu pada hadiah di tahun sebelumnya, sang juara berhak atas uang dengan nominal USD 300.000 atau Rp4,6 miliar.
Kemudian, nominal hadiah uang yang diterima para tim yang secara total mencapai USD 450.000 atau sekitar Rp5,8 miliar. Rincian pembagian hadiah adalah sebagai berikut:
1. Juara: USD 300.000 (Rp4,67 miliar)
2. Runner-up: USD 100.000 (Rp1,5 miliar)
3. Kalah di semifinal: USD 50.000 (Rp778,6 juta)
Timnas Indonesia Melaju ke Semifinal
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong tentu akan merancang komposisi terbaiknya untuk laga semifinal Piala AFF U-23 2023. Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand di semifinal,
Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023 Thailand sebagai runner-up grup terbaik dari Grup B.
Skuad Garuda Muda sendiri berjumlah 21 pemain untuk turnamen ini. Rotasi dilakukan dalam dua pertandingan Grup B yang berakhir dengan satu kekalahan dan satu kemenangan.
Baca Juga: Pemain Thailand Akui Lawan Timnas Indonesia Demi Balas Dendam
Dari 11 pemain yang tampil dari menit pertama, lima di antaranya adalah pemain andalan dalam skuad Garuda Muda. Ketika melawan Malaysia di laga pertama, saat Timnas Indonesia kalah 1-2, Shin Tae-yong baru mulai menilai kekuatan timnya.
Hal ini bukan tanpa alasan, sebab skuad Garuda Muda baru saja berkumpul untuk menjalani TC pada 10 hingga 13 Agustus lalu. Bahkan, beberapa pemain baru saja bergabung dengan timnas menjelang keberangkatan ke Thailand pada 14 Agustus.
Dalam pertandingan melawan Malaysia, Timnas Indonesia U-23 menampilkan kombinasi antara pemain muda dan yang sudah berpengalaman. Beberapa pemain baru seperti Kadek Arel, Muhammad Ferarri, Robi Darwis, M Kanu, dan Akrhan Fikri akhirnya mendapat kesempatan bermain.
Mereka adalah produk dari Timnas Indonesia U-20 yang diharapkan akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Selanjutnya, ketika menghadapi Timor Leste, saat Timnas Indonesia menang 1-0, Shin Tae-yong melakukan perubahan yang cukup signifikan.
Empat pemain, yaitu Robi Darwis, Irfan Jauhari, Muhammad Ferarri dan Kanu Helmiawan harus memulai pertandingan dari bangku cadangan
Berita Terkait
-
Siaran Langsung Indonesia vs Thailand di TV Apa? Cek Link Nonton Semifinal Piala AFF U-23 di Sini
-
Jadwal Semifinal Piala AFF U-23 Hari Ini Indonesia vs Thailand, Berikut Link Streamingnya
-
3 Pemain Timnas Indonesia U-23 Ini Belum Pernah Dimainkan Shin Tae-yong di Piala AFF U-23 2023
-
Lolos ke Semifinal di Piala AFF U-23 2023, Timnas Indonesia U-23 Sudah Disebut Berprestasi
-
Pemain Thailand Akui Lawan Timnas Indonesia Demi Balas Dendam
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal