Suara.com - Timnas Argentina meraih kemenangan meyakinkan atas Bolivia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol dengan skor 3-0 di Hernando Siles, La Paz, Rabu (13/9/2023) dini hari WIB.
Kemenangan Argentina atas Bolivia hadir berkat gol yang dicetak oleh Enzo Fernandez, Nicolas Tagliafico serta Nicolas Gonzales, demikian catatan Conmebol seperti dimuat Antara.
Secara statistik Argentina lebih unggul dibanding Bolivia dengan mencatatkan 58 persen penguasaan bola serta melepaskan 14 tendangan yang tujuh di antaranya tepat sasaran.
Meski bermain tanpa mega bintang Lionsl Messi, Argentina langsung mengambil inisiatif menyerang dan sempat memberikan ancaman melalui Angel Di Maria, namun upaya tersebut belum membuahkan hasil.
Selanjutnya giliran Rodrigo De Paul yang memberikan ancaman, akan tetapi tendangan pemain Atletico Madrid tersebut masih belum menemui sasaran.
Albicelestes memiliki peluang emas untuk mencuri keunggulan terlebih dahulu melalui tendangan Enzo Fernandes, akan tetapi tendangannya dapat diamankan oleh kiper Bolivia Guillermo Viscarra.
Argentina sukses unggul terlebih dahulu pada menit ke-31 setelah umpan dari Di Maria dapat dikonversikan menjadi gol oleh tendangan Enzo Fernandez sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Tertinggal satu gol, Bolivia malah mendapatkan kesulitan karena bek sayap Roberto Fernandez harus diusir oleh wasit karena mendapatkan kartu kuning kedua setelah melakukan pelanggaran keras kepada Cristian Romero.
Unggul jumlah pemain, Argentina berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-42 setelah umpan Di Maria dapat disambut sundulan kepala Nicolas Tagliafico yang membobol gawang Bolivia sehingga skor berubah menjadi 2-0. Skor tersebut bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Argentina tidak mengendurkan serangan dan kembali memberikan ancaman melalui tendangan De Paul yanh dapat diselamatkan oleh Guillermo Viscarra.
Argentina memiliki peluang emas untuk menambah keunggulan andai tendangan dari Julian Alvarez tidak membentur tiang gawang Bolivia.
Pada menit ke-82, Argentina sukses menambah keunggulan menjadi 3-0 setelah umpan dari Ezequiel Palacios dapat dikonversikan menjadi gol oleh Nico Gonzalez.
Selanjutnya Argentina tetap mendominasi jalannya pertandingan, namun hingga peluit panjang berbunyi skor 3-0 untuk kemenangan tim tamu atas Bolivia tetap bertahan.
Gol tunggal Marquinhos Bawa Brasil Kalahkan Peru
Gol tunggal dari bek Marquinhos mengantarkan Brazil mengalahkan Peru dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol di Stadion Nasional, Lima, Rabu pagi WIB.
Berita Terkait
-
Hasil Bola Tadi Malam Kualifikasi EURO 2024 hingga Piala Dunia 2026: Spanyol Pesta 6 Gol, Argentina Menggila
-
Bertanding Oktober 2023, Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Dibantai Habis 10 Gol Tanpa Balas
-
Bukan Hanya di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Kamboja juga Bikin Kejutan di FIFA Matchday Tumbangkan Tim Asia Timur
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Kata-kata Shin Tae-yong soal Nova Arianto Gagal di Piala Dunia U-17 2025
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 Jadi Ajang Perpisahan Cristiano Ronaldo?
-
Winger Lincah di Liga Swiss Ini BerdarahPekalongan-Jerman, Nama Bapaknya Mursyid
-
Bantah Latih Indonesia, Ini Pernyataan Lengkap Heimir Hallgrimsson: Sori Ye