Suara.com - Timnas Indonesia U-24 fokus menjalani tes kebugaran selama pemusatan latihan (TC) di Jakarta yang berlangsung mulai Rabu (13/9) lalu.
"Dalam TC dua hari ini adalah melakukan tes kebugaran di medical sport center PSSI. Alhamdulillah kebugaran mereka dalam keadaan baik, hampir rata-rata VO2max (jumlah maksimal oksigen) mereka 60 bahkan ada yang sampai 65," kata pelatih kepala Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri seusai memimpin latihan Timnas Indonesia U-24 di Lapangan A Kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/9).
Menurut Indra, kondisi fisik pemain yang bagus dan terjaga tersebut merupakan salah satu indikator perkembangan sepak bola Indonesia.
"Ini hal bagus (kondisi bugar pemain), berarti sepak bola kita makin lama makin maju. Saya yakin bahwa kompetisi adalah tempatnya pembinaan pemain, klub adalah pabriknya pemain," kata Indra seperti dimuat Antara.
Ia juga menyebut, klub memiliki kontribusi penting dalam menjaga dan memastikan kondisi kebugaran pemain tetap baik.
Meskipun demikian, belum semua pemain yang dipanggil memperkuat tim nasional Indonesia bergabung di pelatnas karena masih ada tujuh pemain yang belum bergabung dari total 22 pemain yang dipanggil.
"Alhamdulillah hari ini masih ada pemain yang belum bergabung. Tapi kami memberanikan diri untuk membawa tim ini karena mereka adalah pemain-pemain yang sudah disiapkan dengan baik di klub," ungkap Indra.
Skuad Garuda Muda dijadwalkan terbang ke China untuk bertanding di Asian Games 2022 pada Jumat malam.
Tergabung di Grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, dan Taiwan, Indonesia akan mengawali laga dengan menghadapi Kirgistan pada Selasa (19/9), lalu Taiwan pada Kamis (21/9), dan terakhir Korea Utara pada Minggu (24/9).
Baca Juga: Ihwal Pemanggilan Pemain ke Timnas Indonesia U-24, Indra Sjafri Turun Langsung Lobi Klub-klub
Berita Terkait
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Gagal di Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Kandidat Pelatih Tunisia
-
Kendal Tornado FC Datangkan 2 Pemain Baru, Termasuk Eks Timnas Indonesia U-23
-
Kata Agen Soal Patrick Kluivert Bersaing dengan Legenda Arsenal Latih Tunisia di Piala Dunia 2026
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU