Suara.com - Taiwan membuat kejuatan setelah berhasil menumbangkan Timnas Indonesia U-24 dalam matchday kedua Grup F cabang olahraga sepak bola putra Asian Games 2022. Dalam pertandingan di Zhejiang Normal University East Stadium, China, Kamis (21/9/2023) sore WIB, Garuda Muda takluk 0-1.
Gol Taiwan tercipta pada menit ke-48 lewat Chin Wen Yen. Adapun dalam laga ini Timnas Indonesia U-24 kesulitan cetak gol meski menguasai permainan.
Berikutnya, Timnas Indonesia U-24 akan melawan Korea Utara pada 24 September 2023. Padahal, andai bisa mengalahkan Taiwan peluang Garuda Muda lolos ke babak 16 besar terbuka.
Jalannya pertandingan
Timnas Indonesia U-24 cukup tenang mengawali babak pertama. Jalannya pertandingan pun langsung dikuasai oleh tim Merah Putih.
Peluang pertama Timnas Indonesia U-24 terjadi pada menit keenam. Sepakan keras Alfeandra Dewangga dari free-kick bisa diamankan kiper Taiwan Yu Hung Chiu.
Taiwan sesekali memberikan ancaman ke gawang Timnas Indonesia U-24 di babak pertama ini. Tapi, serangan yang dibangun Taiwan masih bisa diantisipasi pemain-pemain Garuda Muda.
Timnas Indonesia U-24 kelihatan bermain sabar dengan tujuan mencetak gol. Operan pendek banyak dilakukan menunggu waktu yang pas untuk melakukan tembakan.
Taiwan yang bermain bertahan menyulitkan bagi Timnas Indonesia U-24 bongkar pertahanannya. Bahkan, mereka sempat membuat pertahanan Garuda Muda dalam bahaya meski pada akhirnya bisa diamankan.
Baca Juga: Asian Games 2022: Timnas Voli Putra Indonesia Menang Tiga Set Langsung atas Afganistan
Kedua kesebelasan kelihatan masih saling raba mencari celah buat menyerang. Timnas Indonesia U-24 yang di atas kertas diunggulkan masih kesulitan bobol Taiwan.
Alhasil, sampai turun minum tidak ada gol tercipta. Kedua tim masih bermain sama kuat 0-0.
Babak kedua Timnas Indonesia U-24 justru tertekan. Terbukti dengan gol cepat yang diciptakan Taiwan pada menit ke-48.
Lin Wei Chien mengirimi umpan terobosan yang kemudian diterima oleh Chin Wen Yen. Adapun Chin yang mendapat bola bisa lepas dari kawalan hingga melepaskan tembakan keras ke dalam gawang Adi Satryo. 1-0 untuk Taiwan!
Tertinggal memaksa Timnas Indonesia U-24 mengubah gaya permainan. Kini, Rizky Ridho dan kawan-kawan langsung bermain menyerang demi bisa menyamakan kedudukan.
Timnas Indonesia U-24 masih buntu sampai dengan menit ke-70. Segala upaya sudah dilakukan, namun Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan tidak bisa bobol gawang Taiwan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Eks Pelatih Timnas Soroti Pentingnya Pembinaan di Tengah Booming Sepak Bola Putri Malang
-
Jesus Casas Si Tukang Otak Atik Formasi, Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Terseret ke FIFA Usai Kartu Merah Cristiano Ronaldo
-
Dirumorkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Jesus Casas Diincar Negara Tetangga
-
Rapor Nathan Tjoe-A-On Lawan vs Tim Geypens: Derby Indonesia di Eerste Divisie
-
Alami Cedera di Emirates! Gabriel Magalhaes Tersungkur Saat Bela Brasil, Arteta Pusing Berat
-
MU Menyimpang, Eric Cantona Lebih Pilih Dukung Klub Kasta Ketiga
-
Panas! Emiliano Martinez dan Gattuso Saling Serang Gegara Format Kualifikasi Piala Dunia
-
Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp1,3 T Jagokan AC Milan Raih Scudetto
-
James de Vos Wonderkid FC Utrecht, Pemain Keturunan Semarang Paket Komplet