Suara.com - Striker timnas Indonesia U-17, Arkhan Kaka mengungkapkan bahwa para pemain harus berlatih dan bekerja keras lagi usai dikalahkan Mainz U-19.
Timnas Indonesia U-17 kembali melakoni laga uji coba. Kali ini lawannya adalah Mainz U-19.
Menghadapi lawan dengan level lebih tinggi serta berpostur besar, anak asuh Bima Sakti harus tertinggal dua gol di babak pertama melalui tendangan bebas pada menit ke-27 dan sundulan usai memanfaatkan tendangan penjuru pada menit ke-36.
Usai kemasukan dua gol, Iqbal Gwijangge dkk mulai menaikkan intensitas serangan namun masih dapat digagalkan oleh pertahanan lawan. Di babak pertama, Garuda Asia tertinggal dua gol.
Pada babak kedua, timnas Indonesia U-17 harus kembali kemasukan gol pada menit ke-47 melalui tendangan akurat dari lawan. Laga pun berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan Mainz U-19.
Striker timnas Indonesia U-17, rkhan Kaka mengungkapkan usai laga, bahwa para pemain sudah menerapkan strategi yang diberikan oleh pelatih sebelum pertandingan, namun memang hasil yang didapatkan dalam pertandingan ini tidak sesuai yang diharapkan.
"Alhamdulillah kita sudah menerapkan strategi dengan baik, namun hasil yang didapatkan kurang maksimal," ujar Kaka dikutip dari laman resmi PSSI.
"Kita harus evaluasi dan lebih baik lagi, karena memang lawan di atas kita namun itu bukan jadi alasan bagi kita. Kita harus berlatih dan bekerja keras lebih baik lagi," pungkasnya.
Adapun timnas Indonesia U-17 akan berlatih di Jerman sampai 23 Oktober mendatang. Kemudian bakal pulang untuk bersiap menjalani Piala Dunia U-17 2023 yang tergabung segrup bersama Ekuador, Panama, serta Maroko.
Baca Juga: Mengenal Arman Rayhan Brkic, Pemain Diaspora Baru di Timnas Indonesia U-17
Berita Terkait
-
Exco PSSI Pastikan Pemain Diaspora Anyar Gabung Skuat Timnas Indonesia U-17, Punya Darah Medan
-
Piala Dunia U-17 Tinggal Menunggu Waktu, Timnas Indonesia U-17 Dapatkan Tambahan Tenaga Pemain Diaspora Baru
-
Veikko Kemppainen Pemain Keturunan Indonesia yang Dipanggil Timnas Finlandia, Ibunya Lahir dan Besar di Bekasi
-
Profil Chow-Yun Damanik, Pemain Berdarah Medan yang Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia U-17
-
Usai Amar Brkic, Pemain Kelahiran Swiss Dapat Panggilan Timnas Indonesia U-17
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?