Suara.com - Pelatih Arema FC Fernando Valente mengatakan sudah mempelajari gaya permainan PSM Makassar jelang pertemuan kedua tim pada pekan ke-16 Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (20/10/2023).
Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Kamis (19/10/2023), Valente menjelaskan PSM Makassar memiliki gaya permainan yang agresif dan mengandalkan bola mati serta umpan jauh.
Pelatih asal Portugal itu menambahkan, untuk mengantisipasi gaya permainan PSM Makassar itu, dirinya sudah menyiapkan komposisi pemain yang akan diturunkan pada laga tersebut.
"Ya saya tahu karakter PSM. Pertandingan ini sangat butuh ketahanan. PSM Makassar banyak melakukan set piece dan long ball, akan banyak terjadi duel. Kita menyiapkan line up untuk menghadapi situasi seperti pertandingan ini," ungkap Valente.
Valente yakin Arema FC memiliki peluang besar untuk mencuri kemenangan dari kandang PSM dengan memanfaatkan situasi yang tengah terjadi pada Juku Eja dalam beberapa pertandingan terakhir.
Diketahui PSM dalam tiga pertandingan terakhirnya gagal mendapatkan hasil maksimal dengan selalu menelan kekalahan.
Meski begitu, Valente tetap meminta anak-anak asuhnya untuk tetap waspada, terlebih dirinya sudah mengenal sosok pelatih PSM Bernardo Tavares.
"Kita tahu itu, mereka juga banyak kalah. Tentu saja kita mempersiapkan line up kita untuk menghadapi PSM dan membuat tim kita lebih konsisten," jelas Valente.
"Saya tahu pelatihnya, itu teman saya. Dia organisasi sangat bagus dan dia biasanya mempelajari lawan dengan bagus juga. Dia akan memancing lawan bermain terbuka. Sangat terorganisir, sangat seimbang, dan banyak mengandalkan transisi," pungkasnya.
Baca Juga: Stefano Lilipaly Akui Persib Bandung Ancaman Besar bagi Borneo FC, Tapi...
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
Terkini
-
Dua Faktor Kunci Bikin Maarten Paes Bisa Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam
-
1 Detik Gabung Ajax Amsterdam, Maarten Paes Geser Kiper Liverpool
-
Kenapa Ajax Amsterdam Incar Maarten Paes?
-
Pelatih Timnas Indonesia Beberkan Rahasia Mampu Hajar Korea Selatan di Piala Asia Futsal 2026
-
Latihan Persija Disaksikan John Herdman, Mauricio Souza Acungi Jempol
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Meroket Gila-gilaan, Calo Berpotensi Raup Untung Besar
-
Segini Biaya Transfer Ajax Amsterdam untuk Datangkan Maarten Paes dari FC Dallas
-
Alur Kepindahan dan Jadwal Tes Medis Maarten Paes di Ajax Amsterdam: Hampir Gabung ke Feyenoord
-
Intip Latihan Persija Jakarta, John Herdman Beberkan Alasannya
-
Maarten Paes Dikontrak 3,5 Tahun Ajax Amsterdam