Suara.com - Timnas Indonesia U-17 akan memulai petualangan pertamanya di Piala Dunia U-17 2023 dengan menghadapi Ekuador. Pertandingan kedua tim ini tersaji di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023) malam WIB.
Mengingat ini adalah pertandingan pertama Timnas Indonesia U-17 pastinya beban sulit dihindarkan. Mental para pemain penting sekali diasah agar tidak down di laga nanti malam.
Terlebih, Timnas Indonesia U-17 kalah pengalaman dari Ekuador. Ini menjadi pertama kalinya bagi tim Merah Putih tampil di turnamen kelompok umur level tertinggi.
Meski begitu, Timnas Indonesia U-17 punya modal yang sangat baik menatap pertandingan ini. Persiapan yang dilakukan tim asuhan Bima Sakti sudah cukup matang tinggal bagaimana menerapkan di lapangan.
Pertandingan diprediksi bakal berjalan sedikit alot diawal karena kedua kesebelasan saling mempelajari satu sama lain. Maklum, ini menjadi perjumpaan pertama Timnas Indonesia U-17 vs Ekuador.
Bima Sakti optimistis timnya bisa menunjukkan performa terbaik di laga nanti. Apalagi, Timnas Indonesia U-17 berstatus tuan rumah. Bima mengaku sudah mempelajari kekuatan lawan.
Mereka tim bagus, mereka memiliki kualitas individu yang baik. Mereka memiliki set piece yang bagus. Itu sudah menjadi catatan buat kami. Kami harus mengantisipasi itu. Yang paling penting juga kami mempersiapkan tim sebaik mungkin,” kata Bima Sakti dalam keterangannya.
Sama halnya dengan Timnas Indonesia U-17, Ekuador sudah lakukan persiapan matang. Sebelum ke Tanah Air, mereka terlebih dahulu menjalani training camp di Arab Saudi.
Tak hanya itu, kekuatan yang dimiliki Timnas Indonesia U-17 pastinya sudah dipelajari. Oleh sebab itu ini menjadi catatan tersendiri buat Amar Rayhan Brkic dan kawan-kawan.
"Kami telah melihat mereka bermain dan saya pikir mereka sangat bagus. Mereka mempunyai keterampilan bola yang hebat, mereka cepat,” ujar Pelatih Ekuador U-17 Diego Martinez dilansir dari Ole.
Head to Head
Seperti yang sudah diulas, ini merupakan pertama kalinya Timnas Indonesia U-17 melawan Ekuador. Terlebih di ajang Piala Dunia U-17 2023.
Lima Pertandingan Terakhir Timnas Indonesia U-17
05/10/2023: Timnas Indonesia U-17 2-1 Osnabruck U-19
08/10/2023: Timnas Indonesia U-17 0-3 Eintracht Frankfurt U-19
14/10/2023: Timnas Indonesia U-17 0-3 Mainz U-19
17/10/2023: Timnas Indonesia U-17 1-1 SV Meppen U-19
20/10/2023: Timnas Indonesia U-17 2-3 FC Koln U-17
Lima Laga Terakhir Ekuador U-17
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
Terkini
-
Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
-
Alasan Pemain Keturunan Ini Ogah Disamakan dengan Patrick Kluivert
-
3, 2, 1... Menunggu Pengumuman Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
5 Fakta Mengejutkan Haiti, Pendatang Baru Piala Dunia 2026 yang Stadionnya Setara Manahan
-
Super League Bergulir, Indra Sjafri Buka Opsi Pemain Timnas Indonesia U-22 Bela Klub Mereka
-
Bidikan Kemenangan ke-5 Persija Jakarta, Macan Kemayoran Puji Kekuatan Teknis Persik Kediri
-
Tanpa 3 Pemain Andalan, Persib Bandung Tetap Targetkan Kemenangan atas Dewa United
-
3 Debutan Piala Dunia 2026 Punya Nilai Pasar Lebih Rendah Dibanding Timnas Indonesia
-
8 Peserta Piala Dunia 2026 yang Pernah Dibungkam Timnas Indonesia
-
Ada Nuansa Barcelona dalam Persaingan Kandidat Pelatih Timnas Indonesia