Suara.com - Timnas Prancis U-17 berhasil menjadi juara Grup E Piala Dunia U-17 2023 setelah menghancurkan Amerika Serikat (AS) dalam matchday terakhir fase grup pada Sabtu (18/11/2023) malam WIB.
Dalam pertandingan di Jakarta International Stadium (JIS) itu, Les Bleus muda membantai wakil CONCACAF tersebut dengan skor telak 3-0.
Joan Tincres menjadi bintang kemnenangan Prancis dalam laga ini. Dia mencetak brace lewat gol-golnya pada menit 45+2' dan 83'.
Sementara satu gol lainnya dari Prancis dicetak Menadjou Bastien Meupiyou saat waktu normal tersisa tiga menit.
Seakan melengkapi derita Amerika Serikat, Tyler Hall harus dikartu merah langsung pada masa injury time sehingga mereka harus bermain dengan 10 orang sebelum laga berakhir.
Hasil ini membuat Prancis U-17 meraup poin sempurna sepanjang fase grup dengan koleksi 9 poin hasil dari memborong kemenangan.
Sementara AS harus puas menjadi runner-up dengan koleksi enam poin. Kedua tim itu berhak lolos ke babak 16 besar.
Di laga lain, duel Burkina Faso menghadapi Korea Selatan rampung dengan skor 2-1 untuk kemenangan wakil Afrika.
Burkina Faso membuka keunggulan pada menit ke-24 lewat Jack Diarra sebelum Korea Selatan menyamakan melalui Kim Mynug-jun (49').
Sedangkan gol kemenangan Burkina Faso baru lahir lima menit jelang waktu normal berakhir. Aboubacar Camara mencetak gol untuk mengubah skor menjadi 2-1.
Hasil ini tak mengubah nasib Burkina Faso yang bersama Korea Selatan sudah dipastikan tersingkir bahkan sebelum pertandingan dimulai menyusul kemenangan Meksiko atas Selandia Baru pada laga terakhir Grup F.
Burkina Faso pun finis ketiga di Grup E dengan koleksi tiga poin, sementara Korea Selatan di pososi buncit dengan nol poin setelah selalu takluk di tiga pertandingan.
Klasemen Grup E Piala Dunia U-17 2023
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia Tuan Rumah ke-10 yang Terhenti di Fase Grup Piala Dunia U-17
-
Harga Tiket Piala Dunia U-17 Tembus Rp600 Ribu di Calo, LOC: Sulit Dihentikan, Imbau Beli Lewat Jalur Resmi
-
Hasil Piala Dunia U-17: Meksiko Kalahkan Selandia Baru, Timnas Indonesia U-17 Gagal Lolos ke 16 Besar
-
Meksiko Menang, Timnas Indonesia U-17 Resmi Tersingkir dari Piala Dunia U-17 2023!
-
Timnas Jerman Tumbangkan Venezuela 3 Gol Tanpa Balas di Piala Dunia U-17
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022