Suara.com - Senegal U-17 akan tampil tanpa beban dan berfokus pada kesenangan saat menghadapi Prancis U-17 dalam laga 16 Besar Piala Dunia U-17 2023. Pelatih Senegal, Serigne Dia, menegaskan bahwa timnya menghadapi turnamen usia muda ini dengan kegembiraan, memprioritaskan kenikmatan dalam bermain.
Senegal akan menghadapi pertandingan 16 Besar melawan Prancis di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu (22/11/2023) ini, pukul 19.00 WIB.
Meski memiliki ambisi untuk melampaui pencapaian mereka pada 2019 dengan mencapai perempat final, Dia tidak ingin memberi tekanan berlebihan pada pemainnya.
Pada penampilan pertamanya pada 2019 lalu di Brasil, langkah mereka hanya bisa mencapai babak 16 Besar. Kali ini mereka ingin lebih.
"Penting bagi kami untuk bisa melewati semua laga dengan kesenangan. Para pemain muda ini harus menikmati setiap penampilannya di tiap laga. Kendati tetap harus bermain serius. Karena bagaimana pun kami harus mampu menembus babak perempat final. Ini sangat penting bagu kami bisa melaju terus," tegasnya.
Meskipun mengakui kekuatan Prancis, Dia menegaskan bahwa timnya tidak merasa tertekan. Menurutnya, kualitas kedua tim tidak terlalu berbeda, dan dia yakin Senegal mampu meraih kemenangan.
Dia menilai bahwa kunci keberhasilan timnya terletak pada fokus pada diri sendiri dan bermain secara kolektif.
"Kami tidak merasakan tekanan meskipun mereka salah satu tim dengan catatan memasukkan dan kemasukan yang impresif. Tapi kami juga produktif, kami sudah memasukan enam gol, selisih tipis dengan Prancis yang telah menghasilkan tujuh gol. Jadi sama saja. Insyaallah di laga nanti, Prancis akan kami kalahkan," ujarnya.
"Sebagai kesatuan, Prancis merupakan tim yang bagus dan memiliki banyak pemain bagus juga. Mereka punya kecepatan, serta organisasi yang bagus baik dalam serangan maupun pertahanan. Akan tetapi, penting bagi kami bermain secara kolektif, tanpa memikirkan bagaimana kekuatan tim lain. Kami fokus pada diri sendiri, bukan pada Prancis," tambah Dia.
Baca Juga: Perjalanan Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 hingga Kandas di 16 Besar
Dia juga menyampaikan bahwa timnya memiliki kekuatan dalam pergerakan cepat di kedua sayapnya. Terkait strategi khusus menghadapi Prancis, Dia menyatakan bahwa mereka memiliki rencana yang telah dipersiapkan, namun rincian strategi tersebut tetap dirahasiakan.
"Kami punya strategi, tapi itu buat kami. Saya tidak bisa mengatakannya di sini. Tapi, kami punya pemain yang juga memiliki kecepatan dan kemampuan seperti Prancis. Saya pikir besok akan menjadi laga yang menarik," tukasnya.
Meskipun laga 16 Besar ini menjadi debut Senegal di JIS, berbeda dengan Prancis yang sudah tiga kali bermain di stadion tersebut, Dia menyatakan bahwa timnya siap beradaptasi.
Dia menekankan bahwa untuk mencapai final, tim harus memberikan segalanya dan tidak terganggu oleh kondisi cuaca atau tempat pertandingan.
"Ya Prancis sudah tiga kali bermain di JIS. Mungkin itu bisa jadi keuntungan bagi Prancis. Tapi ketika Anda ingin ke final, Anda harus memberikan segalanya. Kami tidak peduli mau hujan, panas, kami hanya perlu fokus ke pertandingan dan bertarung, para pemain kami pun bisa beradaptasi dengan cepat," imbuhnya sebagaimana dikutip Suara.com dari keterangan tertulis, Rabu (22/11/2023).
Berita Terkait
-
Prediksi Laga Ketat, Prancis U-17 Manfaatkan 'Set Piece' demi Kalahkan Senegal di 16 Besar Piala Dunia U-17 2023
-
Piala Dunia U-17 2023: Serigne Dia Pastikan Senegal Siap Tempur Hadapi Prancis
-
Hasil Piala Dunia U-17 2023: Bantai Venezuela 5-0, Argentina Jumpa Brasil di Perempat Final
-
Wisata Religi Pemain Timnas Ekuador U17 ke Masjid Raya Sheikh Zayed Solo: Lihat Alquran Raksasa
-
Tim dengan Nol Poin di Piala Dunia U-17 2023, Korea Selatan Kejutan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Informasi Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Jadwal Hingga Tiket
-
Update Klasemen La Liga: Barcelona Memimpin Tipis Saat Persaingan Empat Besar Semakin Sengit
-
Akui Kurang Pengalaman, Pelatih Timnas Futsal Indonesia Waspadai Kekuatan Raksasa Asia
-
Inter Milan Menggila Libas Pisa 6-2, Nerazzurri Makin Nyaman di Puncak Klasemen Liga Italia
-
Ambisi Besar Korea Selatan Tumbangkan Timnas Futsal Indonesia, Demi Dongkrak Level
-
Roy Keane Ragukan Michael Carrick, Manchester United Butuh Pelatih Lebih Besar
-
Iran Siapkan Markas Perang di Amerika! Kino Sports Complex Jadi Base Camp Piala Dunia 2026
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih