Suara.com - Prediksi Manchester City vs RB Leipzig pada matchday 5 Grup G Liga Champions 2023/2024. Pertandingan seru Liga Champions ini akan digelar di Etihad Stadium, Rabu (29/11/2023), kick off pukul 03.00 WIB.
Manchester City saat ini memimpin klasemen Grup G dengan poin sempurna 12, diikuti Leipzig dengan sembilan poin. Kedua tim itu sama-sama sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar.
Sementara Red Star dan Young Boys yang sejauh ini masing-masing baru mengumpulkan satu poin, sudah tidak dapat mengejar Manchester City dan RB Leipzig.
Meski kedua tim telah memastikan lolos, laga Manchester City vs RB Leipzig di Etihad Stadium nanti masih tetap penting. Bagi Man City, laga kandang ini kesempatan untuk mengunci posisi juara grup.
Manajer Manchester City Pep Guardiola pun tahu bahwa skuadnya dan RB Leipzig telah sama sama lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
“Tentu saja langkah pertama telah dilakukan untuk kedua belah pihak – jadi selamat kepada Leipzig – untuk lolos ke babak berikutnya pada bulan Februari," kata Guardiola seperti dikutip dari Skysport.
Namun bagi Guardiola penting bagi skuadnya bisa memastikan sebagai juara grup. "Tetapi penting untuk finis pertama demi gengsi, untuk segalanya," ujarnya.
"Kami percaya bahwa ketika kami memainkan babak 16 besar, menjalani leg kedua di kandang bukanlah hal yang menentukan tetapi merupakan sebuah keuntungan dan kami harus memanfaatkannya,” ujar Guardiola.
Kedua tim sebelumnya telah bertemu pada matchday 2 lalu. Pada laga tersebut Man City menang 3-1 di kandang Leipzig lewat gol Phil Foden, Julian Alvarez, dan Jeremy Doku.
Kini Manchester City yang akan menjadi tuan rumah akan lebih diunggulkan di laga ini. Skuad besutan Pep Guardiola ini juga hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan sebagai juara grup G.
Baca Juga: Media Vietnam Berandai-andai Park Hang-seo Gantikan Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia
Pertandingan Manchester City vs RB Leipzig di Liga Champions ini bisa disaksikan live streaming di Vidio. Berikut linknya.
Prakiraan Susunan Pemain :
Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Gvardiol, Dias, Walker; Grealish, Rodri, Stones, Foden; Alvarez, Silva; Haaland.
Pelatih: Josep Guardiola.
RB Leipzig (4-4-2): Blaswich; Raum, Lukeba, Simakan, Henrichs; Simons, Schlager, Kampl, Forsberg; Poulsen, Openda.
Pelatih: Marco Rose.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Persija Jakarta: Persijap Jepara Dulu, Baru Persib Bandung
-
Divaldo Alves Pulihkan Mental Pemain Persijap Jelang Laga Berat Lawan Persija Jakarta di GBK
-
Mees Hilgers Gabung Agen Federico Chiesa, Karier Bisa Bangkit?
-
Jelang Diresmikan Timnas Indonesia, John Herdman Pernah Buat Skandal yang Bikin Geger
-
Bekas Penyerang Andalan STY Puji Kualitas Persib dan Persija Jakarta Berebut Juara Super League
-
Bursa Transfer Januari 2026: Lini Tengah Prioritas Utama Juventus
-
Misi Divaldo Alves Selamatkan Persijap Jepara dari Degradasi: Semua Pertandingan Adalah Final
-
Pep Guardiola Sanjung 'Comeback' Rodri, Mampu Ubah Jalannya Pertandingan
-
Pelatih Fulham Marco Silva Murka Usai Gol Crystal Palace Terjadi Saat Timnya Hanya Main 10 Orang
-
Kim Min-jae Dipantau Sejumlah Klub Eropa, Fenerbahce Paling Ngebet