Suara.com - Kekalahan Jepang dari Irak dalam matchday kedua Grup D Piala Asia 2023 secara tak langsung jadi mimpi buruk bagi Timnas Indonesia. Apa alasannya?
Jepang, yang datang ke Piala Asia 2023 sebagai unggulan teratas untuk menyabet gelar juara, secara mengejutkan tak berdaya di tangan Irak.
Dalam pertandingan di Stadion Education City, Al Rayyan, Jumat (19/1/2024), Jepang dihajar tim berjulung Singa Mesopotamia dengan skor 2-1.
Irak mengejutkan publik Jepang setelah mampu mencetak gol cepat ketika laga baru berjalan lima menit. Adalah Aymen Hussein yang berhasil menjebol gawang kiper Zion Suzuki.
Hussein merupakan penyerang yang jadi momok bek Timnas Indonesia Rizky Ridho. Dia mencetak gol ketiga Irak saat melawan Indonesia usai menang duel udara dari bek Persija itu.
Kini, Hussein meneror barisan belakang Jepang lewat postur menjulangnya. Hal itu kian terbukti setelah sang pemain mencatatkan brace pada menit 45+4 untuk membawa Irak unggul 2-0 di babak pertama.
Selepas jeda, Irak coba bermain lebih bertahan. Metode yang diterapkan pelatih Jesus Casas terbukti tepat di mana Jepang kesulitan untuk membuat peluang bersih.
Meski harus menghadapi pertahanan rapat Irak, Samurai Biru nyatanya tidak menyerah begitu saja. Mereka berhasil menipiskan ketertinggalan melalui gol Wataru Endo.
Baca Juga: Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam dalam Poling AFC Jelang Bentrok di Piala Asia 2023
Gelandang milik Liverpool itu mencetak gol melalui sundulan usai memanfaatkan umpan sepak pojok pada menit 90+3. Namun, di sisa waktu, Jepang tak mampu menambah gol hingga akhirnya kalah 1-2.
Kekalahan Jepang membuat persaingan Grup D untuk mengamankan tiket ke 16 besar Piala Asia 2023 kian sengit.
Bagi Jepang, hasil ini membuat mereka belum bisa bersantai dan perlu meraih kemenangan dalam laga terakhirnya di Grup D guna mengamankan tiket ke 16 besar.
Nah, di sinilah kabar buruk datang untuk Timnas Indonesia. Skuad Garuda merupakan tim yang akan dihadapi Jepang pada matchday terakhir Grup D.
Skuad Garuda saat ini menduduki posisi buncit tanpa poin usai kalah 1-3 dari Irak pada matchday pertama.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
Terkini
-
PSSI Bocorkan Cara Rayu Pemain Keturunan Perkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
-
Mauro Zijlstra Terpinggirkan di Klub, Berharap Menit Bermain di Timnas Indonesia U-22
-
Timnas Indonesia U-17 Gugur di Piala Dunia U-17 2025, Shin Tae-yong Angkat Topi untuk Nova Arianto
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Timur Kapadze Dikabarkan Segera ke Indonesia Dalam Waktu Dekat
-
PSSI Bakal Bongkar Kekurangan Nova Arianto
-
Luke Xavier Keet: Warga Indonesia Berhak Melihat kemenangan Timnas di SEA Games 2025
-
Dikabarkan Gabung Timnas Indonesia, Manajemen Persib Ungkap Posisi Bojan Hodak
-
Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet Hari Ini?
-
Aksi Nekat Penyerang Keturunan 1,88 Meter: Siap Tinggalkan Klub demi Timnas Indonesia