Suara.com - Marc Klok menceritakan suasana di dalam timnas Indonesia, terutama terkait pemain naturalisasi dan lokal yang sempat dipandang tidak akur.
Timnas Indonesia diketahui kini banyak diperkuat pemain naturalisasi yang memiliki darah keturunan. Misalnya ada Jordi Amat, Sandy Walsh, hingga Justin Hubner.
Sayangnya banyak anggapan dari luar bahwa pemain naturalisasi dan lokal tidak akur. Salah satu penyebabnya karena tak nongkrong bersama.
Bahkan ketika timnas Indonesia kalah, pemain naturalisasi jadi incaran ujaran kebencian warganet. Banyak yang mencaci dan menganggap mereka tak layak memperkuat skuad Garuda.
"Waktu kita main buat negara kalau kita menang atau main bagus, (banyak yang bilang) oh kita butuh lebih pemain naturalisasi, kita tidak usah pakai lokal," ucap Marc Klok dikutip dari Kita Garuda.
"Terus kalau kita kalah, main jelek mereka bilang, oh kita harus pakai lebih banyak pemain lokal, tidak usah pemain naturalisasi. Terlalu banyak provokasi, terlalu banyak kebencian," sambungnya.
Pemain pun menyadari dengan anggapan dari luar tersebut. Walau demikian, gelandang yang berkarier di Persib Bandung ini mengatakan bahwa kondisi internal timnas Indonesia baik-baik saja.
Semua pemain berteman dan berbicara satu sama lain. Sebab mereka merasa adalah pemain dari Indonesia dan bangga membela skuad Garuda.
"Pemain juga rasa begitu, waktu kita di TC selalu ada perbandingan. Kenapa pemain naturalisasi bergabung bersama dan pemain lokal bergabung bersama lokal," beber Marc Klok.
Baca Juga: Masuk Tim Utama Wolves, Justin Hubner Susah Gabung Timnas Indonesia U-23
"Tapi di dalam tim situasi sangat baik. Semua mengobrol bersama dan berbicara bersama. Semua rasa kita pemain dari Indonesia," tukasnya.
Adapun timnas Indonesia sebentar lagi akan berkumpul pada 17 Maret 2024 untuk TC Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Merah Putih bakal melawan Vietnam dua kali pada 21 dan 26 Maret 2026.
Berita Terkait
-
Latih Timnas Indonesia U-16, STY Kasih Wejangan ke Nova Arianto
-
Jadi Senjata di Timnas Indonesia, 3 Pemain ini Justru Lesu di Klub
-
Bukan Cuma Taktik, Shin Tae-yong Bongkar Faktor Penting Timnas Indonesia Bisa Tampil Impresif
-
Segera Jadi WNI, Maarten Maes Pamer Kebolehan Main Basket di Arena NBA
-
Full Arab dan Artinya Bacaan Doa Agar Timnas Indonesia Menang Lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Ayah Komika, Anak Pakar Fisik Dunia, Ini Latar Belakang Keluarga Cesar Meylan
-
Aston Villa Gigit Jari, Duit Rp587 Miliar Ditolak Wonderkid Real Madrid
-
Gol Dramatis Justin Hubner Bikin Pelatih Dean James Murka Kritik Keras Lini Pertahanan
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat
-
Tiket Piala Asia Futsal 2026 Resmi Dijual! Yuk Dukung Timnas Indonesia
-
Seperti Apa Karakter John Herdman? Arya Sinulingga: Nanti Kalian Rasakanlah
-
Satu Bek Dipastikan Kieran McKenna Hengkang, Posisi Elkan Baggott di Ipswich Town Aman?