Suara.com - Duel Timnas Indonesia vs Vietnam sudah memanas bahkan sebelum kedua tim memainkan pertandingan. Terkini, pelatih Shin Tae-yong menyindir balik ucapan bek Do Duy Manh.
Do Duy Manh sebelumnya jadi sorotan karena menyebut Timnas Indonesia selayaknya tim nasional Belanda karena banyaknya pemain naturalisasi.
Bahkan, pernyataan keras Do Duy Manh itu muncul di laman resmi Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) sebelum buru-buru dihapus menyusul ramai diperbincangkan.
Baca juga: Timnas Indonesia Gelar Latihan Perdana Jelang Lawan Vietnam, Shin Tae-yong: Belum Lengkap
Terkini, Shin Tae-yong tak ketinggalan menyoroti sindiran bek Vietnam itu. Pelatih asal Korea Selatan menyindir balik lewat komentar yang tak kalah pedas.
Menurut Shin Tae-yong, Do Duy Manh mungkin tidak membaca artikel seputar pemain naturalisasi Timnas Indonesia. Meski berdarah campuran, para pemain disebut sudah memiliki paspor Indonesia dan tak bisa seenaknya disebut orang Belanda.
"Mungkin dia tidak bisa baca artikel. Pemain Belanda mana mungkin bisa main di Timnas Indonesia," kata Shin Tae-yong saat memimpin latihan Timnas Indonesia di Jakarta, Senin (18/3/2024) malam WIB.
"Karena dia punya paspor Indonesia, jadi bisa bisa di Timnas Indonesia. Kan tidak mungkin ya Timnas Belanda bisa main di Timnas Indonesia," tambahnya.
Perdebatan terkait Timnas Indonesia rasa Belanda itu muncul setelah Shin Tae-yong memanggil 10 pemain keturunan ke skuad Garuda untuk training camp (TC) jelang laga kontra Vietnam.
Baca Juga: Fakta Menarik Dicoretnya 3 Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Vietnam
Namun belakangan, jumlah pemain keturunan di tubuh Timnas Indonesia berkurang setelah beberapa diantaranya dicoret karena berbagai masalah terkhusus cedera.
Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan penting itu bakal berlangsung pada 21 dan 26 Maret mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta dan Stadion Nasional My Dinh, Hanoi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman