Suara.com - Timnas Indonesia masih harus memainkan dua pertandingan lagi dalam Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Skuad Garuda sudah ditunggu Irak dan Filipina pada Juni mendatang.
Tim asuhan Shin Tae-yong memiliki modal besar dalam menatap dua laga penting yang bakal menentukan kelolosan mereka ke babak selanjutnya.
Pada matchday ketiga dan keempat Grup F yang bergulir pada 21 dan 26 Maret lalu, Timnas Indonesia berhasil menang back-to-back atas Vietnam dengan skor 1-0 dan 3-0.
Baca juga: 3 Pemain yang Mungkin Tak Dipanggil Lagi Shin Tae-yong untuk Lawan Irak dan Filipina
Kemenangan ini menjadi krusial bagi Timnas Indonesia. Pasalnya, mereka kini cuma butuh satu kemenangan lagi untuk mengunci tiket ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia sekaligus ke putaran final Piala Asia 2027.
Timnas Indonesia saat ini telah mengoleksi tujuh poin dari empat matchday Grup F. Jumlah itu membuat mereka untuk sementara menduduki urutan kedua klasemen di bawah Irak yang sudah dipastikan lolos ke putaran selanjutnya.
Berikut ulasan kekuatan dua lawan Timnas Indonesia di sisa Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
1. Irak
Timnas Indonesia akan menjamu Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 6 Juni mendatang.
Baca Juga: Kelucuan Philippe Troussier saat Latih Timnas Vietnam Viral, Jadi Olok-olokan Netizen
Laga ini menjadi sangat penting bagi Timnas Indonesia, karena kemenangan atas Irak akan mengamankan tiket mereka ke fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027.
Selain itu, ini juga menjadi kesempatan bagi mereka untuk membalas dua kekalahan sebelumnya dari Irak, termasuk di babak grup Piala Asia 2023.
2. Filipina
Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan kandang melawan Filipina pada 11 Juni 2024. Sebagai sesama wakil ASEAN, Filipina bukan lawan yang asing bagi skuad Garuda.
Meski dianggap sebagai tim terlemah di Grup F, Filipina tetap tidak boleh diremehkan Timnas Indonesia.
Baca juga: Keputusan Vietnam pasca Laga Bikin Marah Shin Tae-yong, Rusak Keceriaan Timnas Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terkini
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Timur Kapadze ke Media Uzbekistan: Saya Siap Pimpin Timnas Indonesia
-
PSSI Upayakan Marselino Ferdinan Ikut SEA Games, Justin Hubner Belum Diajak
-
Federasi Uzbekistan Gamblang Sebut Timur Kapadze Jadi Pelatih Timnas...
-
Legenda Ian Wright: Si Pembeda Tak Kenal Lelah yang Ubah Sejarah Arsenal
-
Ulah Baru Vinicius Jr! Tuntut Gaji Setara Mbappe, Real MadridEmoh
-
SEA Games 2025 di Thailand, Indra Sjafri Takut Berjanji Kasih Medali Emas
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
Alasan Timur Kapadze Mundur dari Uzbekistan Berkat Dapat Tawaran Jadi Pelatih, ke Timnas Indonesia?
-
Indra Sjafri Jajal 3 Pemain Abroad di Timnas Indonesia U-23 Salah Satunya Luke Xavier Keet