Suara.com - Pelatih Hwang Sun-hong terpaksa menggunakan strategi kurang ideal saat menghadapi Jepang dalam laga pamungkas Grup B Piala Asia U-23 2024. Hal itu dilakukan karena masalah cedera dan juga antisipasi saat menghadapi lawan di delapan besar, salah satunya Timnas Indonesia U-23.
Korea Selatan U-23 menghadapi Jepang dalam laga penentu juara Grup B di Stadion Jassim Bin Hamad, Al Rayyan, Qatar pada Senin (22/4/2024) malam WIB.
Dalam pertandingan penting itu, Taeguk Warriors berhasil mengalahkan Jepang dengan skor 1-0 lewat gol Kim Min-woo pada menit ke-75.
Baca juga: Passing Bikin Susah Rekannya, Hokky Caraka Kena Omel Nathan Tjoe-A-On
Menariknya, Korea Selatan menang meski pelatih Hwang Sun-hong melakukan banyak rotasi pemain, bahkan mengubah formasi dari 4-2-3-1 menjadi 3-4-3.
Menyitat media Korea Selatan, Chosun, pelatih Hwang disebut terpaksa merotasi banyak pemain dan mengubah strategi karena beberapa alasan.
Selain penyesuaian karena cedera, hal itu dilakukan sebagai antisipasi lantaran calon lawan mereka, antara Qatar dan Timnas Indonesia U-23 dianggap punya keunggulan dalam segi fisik karena punya waktu istirahat lebih banyak.
Qatar dan Indonesia memainkan matchday terakhir Grup A pada Minggu (21/4/2024), sementara duel Korea Selatan vs Jepang berlangsung sehari setelahnya.
Di sisi lain, laga perempat final dijadwalkan berlangsung pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB. Alhasil, Indonesia dan Qatar punya waktu satu hari lebih banyak untuk istirahat dan persiapan.
Baca Juga: Efek Positif Abroad ke Eropa, Public Speaking Marselino Ferdinan Jadi Sorotan
"Korea yang harus mengalahkan Jepang untuk melaju ke perempatfinal sebagai peringkat pertama grupnya, menerapkan rotasi yang berani," tulis Chosun.
Baca juga: Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Korea Selatan, Sedih Bacanya
"Dibandingkan dengan pertandingan kedua melawan China yang dimenangkan 2-0, 10 dari 11 pemain starter diganti kecuali bek Cho Hyun-taek (Gimcheon)."
"Indonesia yang sehari sebelumnya menyelesaikan babak penyisihan grup memiliki keunggulan fisik sehingga [rotasi] menjadi pilihan yang tak terelakkan bagi Hwang Sun-hong."
Kemenangan atas Jepang membuat Korea Selatan finis sebagai juara Grup B. Hal itu membuat mereka akan bertemu Indonesia U-23 selaku runner-up Grup A di perempat final.
Duel Korea Selatan U-23 kontra Timnas Indonesia U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya