Suara.com - Mengenal lebih jauh sosok Dali Tahir, seorang aktivis atau pegiat yang memberikan kritikan keras ke Shin Tae-yong karena tak bisa berbahasa Indonesia.
Nama Dali Tahir menjadi perbincangan di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air menyusul kritik yang ia berikan untuk pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Kritik itu diberikannya saat menghadiri acara Talk Show di TvOne, yakni Catatan Demokrasi. Dalam acara itu, Dali Tahir memberikan kritiknya saat ditanyai soal pola pembinaan.
Dali Tahir kemudian membandingkan Shin Tae-yong dengan pelatih Timnas Indonesia di era 50 an dan 60 an, yakni Antun ‘Toni’ Pogacnik yang juga bisa berbahasa Indonesia.
“Kita pernah memiliki pelatih yang luar biasa namanya Tony Pogacnik. Dia dari tahun 54 sampai 64 di Indonesia menghasilkan pemain hebat dan ujung-ujungnya jadi warga negara Indonesia,” buka Dali Tahir.
“Jadi memang kita berharap Shin Tae-yong jadi warga negara Indonesia. Nah menurut saya, jangankan jadi warga negara Indonesia, berbahasa Indonesia saja dia enggak gitu,” lanjutnya.
Baca Juga: Belum Apa-apa Sudah 'Cari Uang', Calon Striker Naturalisasi Timnas Indonesia Dicibir Netizen
Dali Tahir kemudian menambahkan bahwa Toni Pogacnik juga bisa berbahasa Indonesia. Hal ini menurutnya penting meski Shin Tae-yong memiliki penerjemah.
Kritikan itu membuat Dali Tahir kemudian menjadi perbincangan khalayak ramai. Lantas, siapakah sosok Dali Tahir tersebut? Bagaimana rekam jejaknya di sepak bola?
Mantan Komite Etik FIFA dan Pengurus PSSI
Dali Tahir merupakan seorang pegiat atau aktivis sepak bola yang lahir di Pematang Siantar, Sumatera Utara pada 25 Maret 1947 atau saat ini berusia 77 tahun.
Pria bernama lengkap Gelora Surya Dharma Tahir ini merupakan putra sulung dari pejuang kemerdekaan dan mantan Menteri di era Orde Baru, yakni Achmad Tahir.
Kiprahnya sebagai pegiat sepak bola sendiri dibarengi rekam jejak mentereng. Dalam kariernya, Dali Tahir pernah menjabat sebagai Komite Etik FIFA periode 2007-2011.
Baca Juga: Media Vietnam Beberkan 3 Dosa Wasit Sivakorn Pu-Udom Terhadap Timnas Indonesia
Selain itu, Dali Tahir pernah aktif di Federasi Sepak Bola Indonesia atau PSSI sebagai Ketua Komite Hubungan Luar Negeri.
Berita Terkait
-
11 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong: Jordi Amat, Rafael Struick sampai Maarten Paes
-
Kondisi Timnas Indonesia U-23 Jelang Hadapi Irak: Fisik dan Mental Sudah Terkuras
-
Pede Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Irak, STY Percaya dengan Kemampuan Rafael Struick
-
2 Mei Hari Ultah Jerome Polin, Warganet Ketar-ketir Nasib Timnas Indonesia di Olimpiade Paris
-
STY Yakin Rafael Struick akan Bawa Perubahan Bagi Timnas Indonesia U-23
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Klasemen Liga Italia: Jay Idzes cs Mandek di Papan Tengah
-
Thomas Frank Puas Skuad Tottenham Hotspur 'Siksa' Everton
-
Kapan FIFA ASEAN Cup Digelar?
-
Juventus Tenggelam! Rekor Buruk Sejak 2009 Ancam Posisi Igor Tudor?
-
Klasemen Liga Prancis: Marseille Tumbang, PSG Melaju, Calvin Verdonk Absen di Pesta Gol Lille
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Persis Solo di BRI Super League 27 Oktober 2025
-
2 Target Berat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Cuma Punya Persiapan Kurang dari Dua Tahun!
-
Dilema Berat Persib Bandung, Rotasi Pemain Krusial Hadapi Persis Solo Demi Puncak Klasemen
-
Gegara Kasus KDRT, Eks Pemain Manchester City Batal Gabung ke Bayern Munich
-
Jelang Persib Bandung vs Persis Solo, Bojan Hodak Kebingungan