Suara.com - Persija Jakarta mendapatkan undangan untuk tampil di ASEAN Club Championship (ACC) 2024/2025. Namun, tim berjuluk Macan Kemayoran menolak ikut serta karena ingin fokus ke Liga 1 musim depan.
Persija mendapat undangan ikut serta dalam turnamen klub-klub se-Asia Tenggara tersebut sebagai ganjaran menjadi runner-up BRI Liga 1 2022/2023.
Selain Persija, AFF atau ASEAN Football Federation mengundang PSM Makassar sebagai kampiun BRI Liga 1 musim lalu. Nantinya, tim-tim terbaik di Asia Tenggara akan bertanding menjadi yang terbaik.
Baca juga: Keras! Legenda Inggris Serukan Manchester United Pecat Erik Ten Hag Sebelum Final Piala FA
Namun, Persija memutuskan untuk menolak undangan tersebut. Alasannya adalah jadwal kompetisi yang belum jelas membuat Macan Kemayoran lebih memilih fokus ke BRI Liga 1.
“Suatu kehormatan bagi Persija mendapatkan undangan untuk tampil di ACC. Namun, kami menilai situasi saat ini tidak ideal dikarenakan ketidakpastian jadwal, baik itu kompetisi musim depan dan turnamen domestik” kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca dalam keterangannya, Selasa (7/5/2024).
“Kami harus menyusun kekuatan tim untuk memperbaiki performa di Liga 1 2024/2025 dan bersiap mengikuti turnamen domestik yang kabarnya juga akan bergulir secara bersamaan."
Manajemen berharap keluarga besar Persija memahami kondisi saat ini. Doakan Macan Kemayoran bisa membentuk tim yang lebih solid dan tangguh untuk musim depan.
"Kami tak mau memecah fokus agar pencapaian tim bisa lebih baik lagi dibanding musim sebelumnya,” tuturnya.
Baca Juga: Persib Punya Rekor Buruk Melawan Bali United, Marc Klok Ogah Lihat ke Belakang
Adapun dalam jadwal, AFF akan menggelar drawing ACC 2024/2025 pada 9 Mei mendatang. Kejuaraan ini berlangsung pada 17 Juli sampai 21 Mei 2025.
Nantinya akan ada 14 klub yang ambil bagian. Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand dan Vietnam, masing-masing negara mengirimkan dua wakil.
Sedangkan empat tim lainnya berasal dari hasil play-off klub yang berasal dari Brunei Darussalam, Kamboja, Laos dan Myanmar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa