Suara.com - Manchester City keluar sebagai juara Liga Inggris 2023/24 setelah menang 3-1 atas West Ham di matchday terakhir di Stadion Etihad pada Minggu malam WIB (19/5/2024).
Manchester City dipastikan juara dengan meraih 91 poin dari 38 pertandingan, unggul dua angka dari Arsenal yang juga meraih kemenangan 2-1 atas Everton di pekan terakhir di waktu yang sama, demikian laman resmi Liga Inggris.
Kini Manchester City telah meraih empat gelar Liga Premier Inggris berturut-turut dan ke-10 di sepanjang sejarah klub.
BACA JUGA: Tundukkan Borneo FC, Madura United Hadapi Persib di Final Championship Series
Manchester City tidak membuang-buang waktu dan langsung mencetak gol saat laga baru berjalan satu menit.
Phil Foden melepaskan tendangan spektakuler dari luar kotak penalti yang membuat City skor menjadi 1-0 dan timnya unggul dalam perebutan juara Liga Inggris.
The Citizens semakin dekat dengan gelar juara setelah menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-18.
Foden mencetak brace setelah memaksimalkan aksi individu Jeremy Doku yang kemudian memberikan bola ke gelandang timnas Inggris tersebut di kotak penalti. Kedudukan menjadi 2-0 untuk City.
Sementara itu, Arsenal masih belum bisa memecahkan kebuntuan hingga pertengahan babak pertama.
Baca Juga: Resmi Promosi, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Layak Direkrut Oxford United
The Gunners justru hampir kebobolan pada menit ke-30. Sebuah serangan balik diakhir dengan tendangan Calvert-Lewin, tetapi bola masih mengenai mistar gawang.
Arsenal kali ini kemasukan gol pada menit ke-40 lewat tendangan bebas Idris Gueye sebelum mengenai Declan Rice dan mengarah ke pojok atas gawang.
Keunggulan Everton hanya bertahan empat menit. Takehiro Tomiyasu mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan umpan dari Martin Odegaard. Arsenal 1-1 Everton.
Sementara itu, West Ham berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 atas Manchester City. Gol The Hammer tercipta pada menit ke-42 melalui tendangan salto Mohammed Kudus di dalam kotak penalti.
Manchester City mengakhiri babak pertama dengan keunggulan 2-1 atas West Ham, sedangkan Arsenal imbang 1-1 lawan Everton.
City semakin dekat dengan gelar juara setelah mencetak gol ketiga mereka pada menit ke-59. Sebuah cutback Bernardo Silva dituntaskan dengan tendangan Rodri ke pojok bawah gawang, kiper Alphonse Areola sebenarnya bisa menyentuh bola, tetapi bola tetap masuk. Skor menjadi 3-1 untuk tim asuhan Pep Guardiola.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United
-
Media Italia Bela Emil Audero Terkait Rumor Tertinggal Bus Tim Setelah Pertandingan Serie A
-
Penampakan Shin Tae-yong di Indonesia Arena, Nonton Serius Duel Timnas Futsal vs Korsel
-
Adu Harga Pasar Thom Haye dan Layvin Kurzawa, Siapa Paling Mahal di Persib Bandung?
-
Bintang Baru Persija Belum Teruji, Jakmania Ingatkan Performa Lapangan Tak Sekadar Track Record
-
Luke Vickery Skiip, Jordi Whermann Jadi Pemain Pertama yang Dinaturalisasi di Era John Herdman?
-
Rachmat Irianto Dipuji Mirip Maradona, Comeback ke Timnas Indonesia?
-
Barcelona vs Copenhagen: Misi Blaugrana Jaga Rekor Unbeaten Lawan Wakil Denmark di Camp Nou
-
Kata-kata Harapan Tinggi Bojan Hodak Soal Kualitas Kurzawa dan Potensi Dion Markx di Persib Bandung