Suara.com - Penyerang Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta mengaku gregetan melihat lini serang tim Garuda yang banyak membuang peluang saat menghadapi Filipina. Namun, ia tak mau menyalahkan karena tahu bagaimana keadaan ketika di lapangan jauh berbeda.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Filipina 2-0 dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, 11 Juni lalu.
Nah, dalam pertandingan tersebut, banyak yang menyebut Timnas Indonesia seharusnya bisa menang lebih dari dua gol jika lebih klinis. Ada sejumlah peluang yang disia-siakan para penggawa lini depan skuad Garuda.
Bahkan, pelatih Shin Tae-yong juga turut menyoroti performa lini serang Timnas Indonesia yang disebutnya masih jauh dari kata memuaskan.
"Ya, tentunya saya yang nonton gregetan, karena mungkin itu peluang," kata Ramadhan Sananta saat ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta, Jumat (14/6/2024).
Namun, penyerang 21 tahun itu sama sekali tidak menyalahkan barisan depan Timnas Indonesia. Sebagai seorang striker, pemain klub Persis Solo itu tahu di lapangan kondisinya sangat berbeda.
"Mungkin saya nggak tau ya. Saya merasa sama kondisi di dalam lapangan sama di luar lapangan berbeda," ucap Sananta.
"Karena kalau di dalam lapangan kita harus mengambil keputusan yang cepat dan tepat. Jadi, saya merasakan mungkin ada kesalahan yang harus kita pelajari sebelumnya," tukasnya.
Berkat kemenangan atas Filipina, Timnas Indonesia berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Merah Putih bisa jumpa dengan para raksasa Asia seperti Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, dan Iran.
Baca Juga: Head to Head Jerman vs Skotlandia: Der Panzer Dominasi The Tartan Army
Ramadhan Sananta sendiri sejatinya tak dipanggil ke skuad Timnas Indonesia untuk dua laga internasional bulan ini menghadapi Irak dan Filipina.
Meski Sananta merupakan top skor sementara Timnas Indonesia di pentas Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan 4 gol sejauh ini, sang striker tak dilirik Shin Tae-yong, dengan sang pelatih lebih memilih nama-nama penyerang macam Rafael Struick dan Dimas Drajad.
Tag
Berita Terkait
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih
-
John Herdman Menangi Hati Fans Timnas Indonesia dengan Hapus Jejak 'Malas' Era Patrick Kluivert
-
Ogah Komentari Kualitas Liga, John Herdman Ungkap Misi Khusus Pantau Talenta Super League
-
Jordi Amat Bongkar Rahasia Komunikasi John Herdman yang Bikin Pemain Timnas Indonesia Merasa Nyaman
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih
-
John Herdman Menangi Hati Fans Timnas Indonesia dengan Hapus Jejak 'Malas' Era Patrick Kluivert
-
Jordi Amat Bongkar Rahasia Komunikasi John Herdman yang Bikin Pemain Timnas Indonesia Merasa Nyaman
-
Maaf Tottenham, Liverpool Batal Lepas Andy Robertson
-
Persijap Jepara Cuci Gudang, Pemain-pemain dari Liga India Didatangkan!
-
Justin Hubner Bikin Assist Bantu Fortuna Sittard Comeback, Pelatih Beri Pujian
-
Ogah Komentari Kualitas Liga, John Herdman Ungkap Misi Khusus Pantau Talenta Super League
-
Berguinho Cetak Gol Perdana di Persib, Ini Respon Bojan Hodak