Suara.com - Timnas Indonesia U-16 tampaknya bakal menghadapi lawan yang sulit saat berjumpa Timnas Laos U-16 pada pertandingan lanjutan Grup A Piala AFF U-16 2024. Sebab, kubu lawan memiliki statistik yang termasuk mengejutkan.
Menurut jadwal, bentrok antara Timnas Indonesia U-16 melawan Laos U-16 pada laga terakhir Grup A tersebut bakal berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Kamis (27/6/2024) pukul 19.30 malam WIB.
Skuad Garuda Muda tentu wajib berhati-hati dengan catatan penampilan Laos U-16 pada Piala AFF U-16 2024. Sebab, mereka menjadi salah satu kontestan yang tampil mengejutkan di kejuaraan ini.
Berikut Suara.com menyajikan sejumlah catatan mengejutkan Timnas Laos U-16 yang harus diwaspadai Timnas Indonesia U-16 pada pertandingan terakhir Grup A Piala AFF U-16 2024.
1. Laos Menang Terus
Catatan pertandingan Laos U-16 di Grup A memang termasuk sangat mentereng. Sebab, pada dua pertandingan, skuad asuhan Kantaya Sysmovang tersebut sukses menyapu bersih dua laga dengan kemenangan.
Yang pertama, Laos sukses menggasak Filipina pada pertandingan pertama dengan skor 3-0. Setelah itu, Laos berhasil menumbangkan Singapura dengan skor tipis 2-1 pada pertandingan kedua Grup A.
Dengan hasil ini, Laos menempel ketat Timnas Indonesia U-16 di puncak klasemen sementara. Keduanya sama-sama menghasilkan enam poin dari dua kemenangan dan saling berebut tempat ke semifinal.
2. Bisa Comeback
Baca Juga: Gunakan Formasi Baru, Timnas Indonesia U-16 Kesulitan Bobol Filipina
Selain itu, Timnas Laos U-16 juga terbukti memiliki mental bertanding dan daya juang yang patut diperhitungkan oleh tim asuhan Nova Arianto. Mereka sempat melakukan comeback pada laga kedua.
Saat menghadapi Singapura, Laos sebetulnya sempat tertinggal satu gol terlebih dahulu lewat eksekusi penalti Andy Reefdy pada menit ke-11. Namun, tak lama berselang, mereka menyamakan kedudukan lewat penalti Phayak Siphanom.
Pada babak kedua, Bounpaseut Sengsavang sukses membawa timnya berbalik unggul, tepatnya pada menit ke-56. Catatan comeback inilah yang mesti diperhatikan skuad Garuda Muda pada pertemuan nanti.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
Gunakan Formasi Baru, Timnas Indonesia U-16 Kesulitan Bobol Filipina
-
3 Fakta Ngeri Timnas Indonesia U-16 Bantai Filipina, Ada Kejeniusan Taktik Nova
-
Nova Arianto Tak Setuju Timnas Indonesia U-16 Disebut Menang Mudah atas Filipina
-
Rekap Laga Kedua Grup A Piala AFF U-16 2024, Indonesia dan Laos Kompak Menang
-
3 Pemain Timnas Indonesia U-16 yang Tampil Luar Biasa saat Habisi Filipina
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United