Suara.com - Spanyol juara Euro 2024. Melawan Inggris di final Euro 2024 di Olympiastadion, Berlin, Senin dini hari WIB, La Furia Roja meraih kemenangan 2-1.
Spanyol juara Euro 2024, berkat dua gol yang dicetak oleh Nico Williams dan Mikel Oyarzabal, sedangkan Inggris sempat menyamakan kedudukan melalui Cole Palmer.
Ini merupakan gelar Euro keempat bagi Spanyol setelah sebelumnya dapat mereka menangkan pada edisi 1964, 2008 dan 2012, sekaligus menjadi pemegang Euro terbanyak sepanjang sejarah, melewati Jerman yang memiliki tiga gelar.
Sementara itu, hasil ini membuat Inggris harus merasakan kegagalan kedua di partai puncak Euro secara beruntun, setelah pada edisi sebelumnya dikalahkan Italia lewat drama tendangan adu penalti.
"Kami sudah bermain lebih baik dibanding mereka, tetapi itu tidak punya pengaruh dalam pertandingan final nanti," kata pelatih Spanyol Luis De la Fuente usai pertandingan.
Pasca Spanyol juara Euro 2024, sejumlah rekor pun tercipta, apa saja itu? Berikut ulasannya yang dirangkum dari sejumlah sumber:
23- Sejak final Liga Champions 2022, klub dan tim nasional Spanyol telah bermain sebanyak 23 kali di laga final, mulai dari Liga Champions, Piala UEFA, Liga Europa, Piala Dunia dan Euro.
Hebatnya lagi melawan tim non Spanyol, mereka selalu meraih kemenangan di 23 laga final itu.
17- Alvaro Morata memainkan pertandingan Euro ke-17 dan menjadi pemain Spanyol dengan penampilan terbanyak dalam sejarah Euro.
4- Asisst Lamine Yamal di gol Nico Williams dinihari tadi membuatnya jadi pemain dengan sumbangan asssit terbanyak di Euro sebanyak 4 assist.
Baca Juga: Tumbangkan Inggris, Spanyol Jadi Jawara Euro 2024
Ia mencetak namanya dengan jumlah assist terbanyak di Euro bersama Steven Zuber (Swiss), Aaron Ramsey (Wales), Eden Hazar (Belgia) dan Ljubinko Drulovic (Serbia).
22- Nico Williams yang mencetak gol pertama ke gawang Inggris menjadi pemain termuda kedua dalam sejarah yang mencetak gol di final Euro.
Nico taklukkan Jordan Pickford di usia 22 tahun 2 hari. Pemain termuda di final Euro dicetak oleh Pietro Anastasi di Euro 1968 pada usia 20 tahun 64 hari.
1- Sedangkan Lamine Yamal menjadi pemain termuda (17 tahun 1 hari) yang mencetak assist di final Euro. Ia di atas Jude Bellingham dan Bernd Schuster.
Tag
Berita Terkait
-
Tumbangkan Inggris, Spanyol Jadi Jawara Euro 2024
-
Hasil Final Euro 2024: Drama Menit Akhir, Spanyol Juara usai Hajar Inggris 2-1
-
Hasil Final Euro 2024: Spanyol Dominan atas Inggris, Skor 0-0 di Babak I
-
Luis de La Fuente Ngaku Religius dan Dekat dengan Tuhan, Apa Agama Pelatih Spanyol?
-
Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris, Bojan Hodak Unggulkan Tim Ini Jadi Juara
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA
-
Hasil Piala FA: Adik Wayne Rooney Bawa Tim Amatir Cetak Sejarah Singkirkan Juara Bertahan
-
Jaminan Laga Sengit! Ini Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija
-
Membedah Rekor Pertemuan Persib Bandung vs Persija, Siapa Lebih Jagoan?
-
Hadirkan Mimpi Buruk untuk Jay Idzes, AS Roma Meroket ke Posisi Ketiga
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Laga Persib Bandung vs Persija Dipimpin Wasit Asing, Ini Kata Bojan Hodak
-
Momen Manchester City Hajar Exeter 10 Gol, Ada Peran Pemain Keturunan Maluku
-
Piala Afrika 2025: Mesir Tantang Senegal di Semifinal, Salah Reuni dengan Sadio Mane