Suara.com - Indra Sjafri jadi sasaran kritik usai penampilan Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024 yang dianggap kurang maksimal.
Salah satu faktor yang jadi bahan kritikan adalah soal kemampuan Indra Sjafri dalam scouting pemain. Ia bahkan dibandingkan dengan Nova Arianto saat melatih Timnas Indonesia U-17.
Selain itu, netizen juga melontarkan sindiran di media sosial kepada Indra Sjafri yang menyinggung local pride lagi. Sindiran ini muncul karena minimnya menit bermain para pemain keturunan di Timnas U-19.
Soal lebih baiknya Nova Arianto dibandingkan Indra Sjafri soal scouting pemain, ada beberapa kondisi yang dinilai bisa menjadi barometer.
1. Dua Pemain Nova Arianto jadi Kapten dan Juara
Anak asuh Nova Arianto di Timnas Indonesia U-16, yakni Lucas Lee, berhasil membawa klubnya menjuarai kompetisi bergengsi bertajuk Gothia Cup.
Pemain bernama lengkap Lucas Raphael Lee itu menjuarai Gothia Cup 2024 U-16 bersama klub Amerika Serikat, yakni NorCal PDP, usai mengalahkan Stjarnen 1.
Semakin spesial buat pemain berusia 16 tahun tersebut karena mampu menjuarai Gothia Cup 2024 U-16 dengan menyandang ban kapten NorCal PDP.
Selain Lucas Lee, anak asuh Nova Arianto lainnya di Timnas Indonesia U-16 yang berprestasi di klub adalah Matthew Baker.
Baca Juga: Tak Takut Lawan! Timnas Indonesia Pernah Bantai Timor-Leste di AFF Cup U-19
Baker membawa klubnya, Victoria Blue, menjuarai National Youth Championship U-16 Australia. Hebatnya, Matthew Baker membawa Victoria Blue sebagai juara National Youth Championship U-15 Australia dengan status kapten tim.
2. Indra Coret Sam Yvel, Justru Promosi ke Tim Senior
Indra Sjafri malah mencoret nama Sem Peter Yvel sebelum gelaran Piala AFF U-19 2024. Meski sudah ikut serta di Toulon Cup 2024, Indra tetap mencoretnya.
Namun, Sam Yvel justru memberikan kabar gembira di tengah situasi ini. Dia mendapatkan kesempatan untuk menjalani pertandingan pramusim bersama tim senior NAC Breda ketika menghadapi Unitas.
Dengan kata lain, Sam sukses mengukir debutnya bersama tim senior NAC Breda. Dia baru dimasukkan ketika pertandingan menginjak menit ke-66 pada pertandingan pramusim itu. Saat itu, dia turun sebagai gelandang bertahan.
Tentu saja, ini menjadi catatan yang oke bagi Sam Peter Yvel. Sebab, dia sudah mendapatkan kesempatan untuk mencicipi pertandingan bersama tim senior NAC Breda ketika baru menginjak 19 tahun.
Berita Terkait
-
Tak Takut Lawan! Timnas Indonesia Pernah Bantai Timor-Leste di AFF Cup U-19
-
3 Pemain Timor-Leste U-19 yang Wajib Diwaspadai Skuad Timnas Indonesia U-19
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Timor Leste: Laga Pamungkas Skuad Garuda ke Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Jangan Remehkan Timor Leste di Piala AFF U-19, 4 Pemain Timnas Indonesia Wajib Jadi Starter
-
Menebak Klub Baru Thom Haye dan Marselino Ferdinan, Ke Mana Mereka Akan Berlabuh?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Bukan Rp2,3 Miliar, Media Prancis Ungkap Gaji Layvin Kurzawa di Persib Bandung
-
Penyerang Andalan Era STY Termotivasi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Tak Hanya Roy Keane, Giliran Paul Scholes Tak Setuju Carrick Dipermanenkan Manchester United
-
Jadi Pemain Paling Diremehkan di Dunia, Harry Maguire Banjir Pujian Usai MU Kalahkan Arsenal
-
Mantan Anak Asuh John Herdman Makin Gacor, Kenapa Juventus Masih Cari Striker Baru?
-
Kepindahan Pemain Keturunan Filipina ke PSG Buat Ruang Ganti Barcelona Memanas, Hansi Flick Meradang
-
Eks ADO Den Haag Jalani Proses Naturalisasi, Siap Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Skor Napoli vs Chelsea: Misi Hidup Mati Pasukan Antonio Conte Lawan Mantan Klub
-
Barcelona Gerak Cepat untuk Fermin Lopez, Pagari Kontrak Hingga 2031
-
Perkuat Pertahanan, Persis Solo Resmi Datangkan Eks Pemain Lecce