Suara.com - Daftar 32 pemain yang akan memperkuat Timnas Indonesia U-20 dalam pemusatan latihan di Jakarta dan Korea Selatan telah resmi dirilis. Pelatih Indra Sjafri telah memanggil sejumlah nama besar yang pernah mengharumkan nama bangsa di ajang Piala AFF U-19 2024.
Skuad Garuda Nusantara, julukan Timnas Indonesia U-20, dipastikan akan menjalani persiapan yang lebih matang jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Pemusatan latihan di Korea Selatan diharapkan dapat meningkatkan kualitas permainan para pemain muda berbakat Tanah Air.
Indra Sjafri, pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, mengungkapkan bahwa pemain yang dipanggil merupakan kombinasi dari pemain yang telah malang melintang di Piala AFF U-19 2024 dan beberapa pemain tambahan yang dinilai memiliki potensi besar.
"Pemain-pemain ini adalah gabungan antara pemain yang bermain di Piala AFF U-19 kemarin, ditambah beberapa pemain yang sudah pernah ikut TC sebelum AFF dimulai," ucap Indra Sjafri, dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (13/8/2024).
Beberapa nama tenar seperti Ikram Algiffari, Muhammad Alfahrezi Buffon, Kadek Arel Priyatna, Iqbal Gwijangge, dan Arkhan Kaka dipastikan akan menjadi tulang punggung tim.
Tak ketinggalan, kapten Timnas Indonesia U-19 2024, Dony Tri Pamungkas, juga turut dipanggil.
"Saya katakan, kalau di AFF kita gunakan sebagai ajang sasaran antara untuk pemantapan dan pematangan tim, maka di TC kali ini, kita akan persiapkan lebih baik lagi jelang kualifikasi Piala Asia U-20, dengan beberapa pemain tambahan lain," lanjutnya.
Sayangnya, dua pemain keturunan Indonesia yang bermain di luar negeri, Jens Raven dan Welber Jardim, harus absen dalam pemusatan latihan kali ini.
Baca Juga: Indra Sjafri Tak Panggil Jens Raven dan Welber Jardim ke TC Timnas Indonesia U-20 di Korea Selatan
Keduanya memiliki jadwal yang bentrok dengan agenda timnas.
Pemusatan latihan di Jakarta akan berlangsung pada tanggal 11-18 Agustus 2024, sedangkan di Korea Selatan akan digelar pada tanggal 19 Agustus hingga 2 September 2024.
Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan berlangsung pada tanggal 21-29 September 2024 di Indonesia.
Timnas Indonesia U-20 tergabung di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.
Berikut Daftar 32 Pemain Timnas Indonesia U-20 untuk TC di Korea Selatan:
1. Ikram Algiffari - Semen Padang
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Viktor Gyokeres Dikritik Jamie Carragher Anggap Arsenal Butuh Striker Tajam Demi Juara Liga Inggris
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League
-
Allano Lima Bersinar di GBK, Bahas Dukungan Jakmania, dan Malam Emosional Bersama Persija
-
Bojan Hodak Minta Operator Liga Ubah Jadwal Persib Bandung Akibat Agenda Padat Kompetisi Asia 2026
-
Ruben Amorim Peringatkan Rival Premier League: Pemain Pulih, MU Bangkit!
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Arsenal Diuji Bournemouth, Big Match Manchester City vs Chelsea
-
MU Imbang Lawan Wolves, Ruben Amorim Optimistis Tembus Liga Champions Meski Badai Cedera Menghadang
-
Jadwal Lengkap Siaran Langsung Bola Januari 2026: Ada Man City vs Chelsea Hingga Derby Barcelona!
-
Pernah Bertemu di Uji Coba, Bojan Hodak Percaya Diri Hadapi Ratchaburi FC