Suara.com - Indonesia masih berjuang untuk meningkatkan kualitas sepak bolanya baik di liga maupun tim nasional. Meski demikian, satu klub Tanah Air belakang mendunia gara-gara jerseynya dimiliki bintang Real Madrid, Vinicius Jr dan Rodrygo.
Ya, jersey klub Madura United resmi dimiliki Vinicius Jr dan Rodrygo setelah diberikan langsung oleh penyerang klub BRI Liga 1 tersebut, Lulinha.
Lulinha mengaku memang mengenal secara personal Rodrygo. Ayah Rodrygo merupakan temannya, sehingga dia sudah kenal bintang Real Madrid bahkan sedari kecil.
"Saya memiliki kesempatan untuk bermain dengan ayahnya di mana kami menjadi teman," kata Lulinha.
"Atas undangan ayahnya, saya datang menemui mereka di Madrid dan mengambil kesempatan bertukar jersey kebanggaan saya ini," tambahnya.
Selain diberikan kepada bintang Real Madrid, jersey klub Madura United juga resmi masuk museum sepak bola di kota Madrid. Bangunan itu bernama Museum Legends yang punya tagline Home of Football.
Museum yang didirikan di lahan seluas 4000 meter persegi ini mencatat sejarah sepak bola dunia. Mereka menyimpan banyak jersey bersejarah dari sejumlah legenda dunia seperti Zinedine Zidane, Maradona, Johan Cruyff, Lionel Messi hingga Cristiano Ronaldo.
Kini, jersey Madura United dengan nama Lulinha turut berada di dalamnya.
Winger Brasil, Lulinha atau yang bernama lengkap Luiz Marcelo Morais Dos Reis dikethaui menyumbangkan jersey Madura United ke pengurus museum.
Baca Juga: Gabung MU, Penyerang Indonesia Keturunan Afrika Bakal Duet dengan Eks Madura United
"Saat mengunjungi Museum Legend di Madrid, saya tidak menemukan representasi apapun dari Indonesia. Setelah berbicara dengan pemilik museum, saya berbagi kisah tentang sepak bola di Indonesia, terutama pengalaman bermain saya di sana," ungkap Lulinha, beberapa waktu lalu.
"Saat itu, saya membawa jersey Madura United FC untuk diserahkan kepada pemilik museum guna dipajang. Ia sangat antusias menerima jersey tersebut, yang mencakup nama dan nomor punggung saya. Saya berharap bahwa nama Madura United dapat semakin dikenal di luar negeri. Saya merasa bangga menjadi bagian dari Indonesia, terutama Pulau Madura," tambah pemain yang musim ini resmi kembali ke Madura United.
Museum Legends dipimpin oleh Marcelo Ordas, seorang kolektor papan atas asal Argentina. Didukung oleh LaLiga, UEFA, FIFA, CONMEBOL, dan asosiasi sepak bola lainnya, museum ini juga menampilkan benda-benda bersejarah sepak bola dunia.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata