Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, telah menentukan tiga nama penyerang andalannya yang bakal dimaksimalkan untuk menghadapi babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Dari tiga pemain ini, tak ada nama Arkhan Kaka.
Tiga penyerang pilihan Indra Sjafri ini telah muncul ketika mengumumkan daftar 23 pemain yang bakal memperkuat Timnas Indonesia U-20 melawan Maladewa, Timor Leste, dan Yaman yang tergabung di Grup F.
Memang tak semua penyerang pilihan Indra Sjafri punya kiprah yang istimewa. Hanya ada satu pemain keturunan saja yang performanya menuai pujian ketika menjuarai Piala AFF U-19 2024 beberapa waktu lalu.
Berikut Suara.com menyajikan nama-nama penyerang pilihan Indra Sjafri untuk menjadi juru gedor Timnas Indonesia U-20 pada babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
1. Mufdi Iskandar
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, tampaknya justru lebih percaya dengan sosok penyerang muda asal Barumadoe, yakni Mufdi Iskandar. Dia sebetulnya tak punya pengalaman sebanyak Arkhan Kaka.
Kesempatan bermain Mufdi Iskandar juga termasuk minim, termasuk pada Piala AFF U-19 2024. Ketika itu, dia hanya bermain tiga kali saja dan semuanya berasal dari bangku cadangan.
Mufdi juga hanya bermain satu kali saat skuad Garuda Nusantara menjalani turnamen di Korea Selatan. Dia saat itu hanya bermain melawan Thailand U-19 dan durasinya hanya mencapai 10 menit saja.
2. Muhammad Ragil
Baca Juga: Striker Keturunan Siap Tempur Bela Timnas Indonesia
Penyerang kedua yang menjadi pilihan Indra Sjafri untuk mengisi lini depan Timnas Indonesia U-20 ialah Muhammad Ragil. Striker berusia 19 tahun ini bakal menjadi tulang punggung untuk menjebol gawang lawan.
Padahal, sebetulnya ketajaman Ragil masih dipertanyakan. Pada Piala AFF U-19 2024, dia minim kesempatan bermain dan hanya diturunkan satu kali saja saat melawan Timor Leste.
Ragil jadi salah satu aktor penting di balik kemenangan Timnas Indonesia U-19 atas Argentina U-19 di Korea Selatan lalu. Satu assist-nya berjasa membawa Garuda Nusantara unggul 2-1 atas tim kuat tersebut.
3. Jens Raven
Sektor lini depan Timnas Indonesia U-20 tampaknya bakal memaksimalkan potensi Jens Raven ketika menghadapi tiga lawan yang tergabung di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Jens Raven sempat mengukir performa yang luar biasa ketika mengantarkan Timnas U-19 menjuarai Piala AFF U-19 2024. Dari lima pertandingan, ia menyumbang empat gol dan tiga assist untuk Garuda Nusantara.
Berita Terkait
-
Striker Keturunan Siap Tempur Bela Timnas Indonesia
-
5 Pemain Keturunan yang Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
-
Jens Raven Diprediksi Jadi Tumpuan Utama Timnas Indonesia U-20 di Lini Depan
-
Indra Sjafri Panggil 30 Nama untuk Timnas Indonesia U-20, Ada Jens Raven?
-
Respons Dion Markx yang Batal Masuk Skuad Timnas Indonesia U-20 untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Profil Dro Fernndez: Pemain Keturunan Filipina Jebolan La Masia yang Diikat Kontrak Panjang PSG
-
Pemain Keturunan Filipina Dro Fernandez Resmi ke PSG Diikat Kontrak 4,5 Tahun
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026