Suara.com - Josh Brownhill menjadi satu dari dua pemain Burnley yang dikabarkan tengah dipepet Malaysia untuk dinaturalisasi, harga pasarannya selangit.
Pesepak bola bernama lengkap Joshua Brownhill, lahir di Warrington, Inggris pada 19 Desember 1995, usianya saat ini sudah 28 tahun.
Josh Brownhill disebut-sebut memiliki garis keturunan asal Negeri Jiran, publik Malaysia pun berharap segera dinaturalisasi.
Akun Instagram @frfuturetalents bahkan mengklaim jika Josh Brownhill sudah dalam tahap melengkapi dokumen administrasi.
Kabar ini bersamaan dengan langkah Malaysia menaturalisasi Mats Deijl dari klub Go Ahead Eagles, namun ditolak FIFA karena tidak eligible.
"Sumber menunjukkan bahwa Brownhill dan Flemming berada pada tahap akhir dokumentasi dan diharapkan akan memulai debutnya pada November 2024," tulis akun @frfuturetalents.
Siapa Josh Brownhill?
Meski punya harga pasaran selangit, sosok Josh Brownhill sama sekali belum pernah bermain untuk Timnas Inggris di semua kelompok umur.
Menurut laman resmi Transfermarkt, Josh Brownhill memiliki harga pasaran sekitar Rp15 juta euro atau setara Rp255 miliar.
Baca Juga: 4 Pemain Keturunan Belanda yang Diincar oleh Timnas Malaysia, Satu Sudah Kirim Berkas
Angka itu jauh di atas Mees Hilgers, pemain termahal Asia Tenggara saat ini dengan harga pasaran 7 juta euro atau sekitar Rp119 miliar.
Jika Malaysia berhasil menaturalisasinya, Josh Brownhill akan mendapat predikat pemain termahal di Asia Tenggara.
Garis keturunan Josh Brownhill disebut berasal dari sang nenek, dan hal itu membuatnya sangat antusias bisa segera memperkuat Timnas Malaysia.
"Kepada FR Future Talents, semoga pesan ini sampai kepada Anda dengan baik," tulis Josh Brownhill pada beberapa waktu lalu.
"Saya ingin secara pribadi menanggapi pertanyaan yang belakangan ini muncul mengenai warisan saya dan kemungkinan masa depan internasional saya."
"Saya dapat mengonfirmasi bahwa saya memiliki akar Malaysia melalui nenek saya, yang merupakan sesuatu yang sangat saya banggakan," imbuhnya.
Berita Terkait
-
4 Pemain Keturunan Belanda yang Diincar oleh Timnas Malaysia, Satu Sudah Kirim Berkas
-
Kronologi Naturalisasi Mats Deijl Ditolak FIFA hingga Bikin Malu Timnas Malaysia
-
7 Fakta Unik Mats Deijl: BIkin Fans Timnas Malaysia Kecele karena Gagal Naturalisasi
-
Upaya Malaysia Naturalisasi Mats Deijl Kandas di Tangan FIFA karena Hal Ini
-
Shin Tae-yong Dikabarkan Ada di Malaysia, Lagi Apa?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Bekas Penyerang Andalan STY Puji Kualitas Persib dan Persija Jakarta Berebut Juara Super League
-
Bursa Transfer Januari 2026: Lini Tengah Prioritas Utama Juventus
-
Misi Divaldo Alves Selamatkan Persijap Jepara dari Degradasi: Semua Pertandingan Adalah Final
-
Pep Guardiola Sanjung 'Comeback' Rodri, Mampu Ubah Jalannya Pertandingan
-
Pelatih Fulham Marco Silva Murka Usai Gol Crystal Palace Terjadi Saat Timnya Hanya Main 10 Orang
-
Kim Min-jae Dipantau Sejumlah Klub Eropa, Fenerbahce Paling Ngebet
-
Arsenal Tertarik untuk Memboyong Arda Guler
-
Manchester United Diam-diam Pantau Striker Crystal Palace
-
Enzo Maresca Dipecat, Ruben Amorim Menyusul? Oliver Glasner Siap Jadi Pengganti
-
Mantan Striker Liverpool Resmi Gabung Klub Uni Emirat Arab