Suara.com - Media Belanda menyebut para pemain naturalisasi mendadak menjadi ‘agen’ Timnas Indonesia dengan mengajak para pemain keturunan di negeri Kincir Angin untuk berseragam Merah Putih.
Hal ini diungkapkan oleh YouTuber dan pesepak bola yang kerap membahas pemain keturunan di Belanda, Yussa Nugraha.
Dalam videonya, Yussa Nugraha membahas soal media Belanda yang membicarakan tentang Timnas Indonesia sepanjang November lalu.
Eks pemain akademi Feyenoord itu menyebutkan bahwa media Belanda, NPO Radio 5 dalam Podcast bertajuk ‘bertOp5’ bertanya ke Neal Petersen.
Neal Petersen adalah jurnalis berdarah Indonesia yang menjadi rekan duet Thom Haye dalam Podcast-nya di kanal YouTube The Haye Way.
Yussa Nugraha menceritakan bahwa host ‘bertop5’ bertanya ke Neal Petersen kenapa sekarang banyak pemain keturunan di Belanda banyak yang tertarik membela Timnas Indonesia.
Neal Petersen kemudian menjawab bahwa banyaknya pemain keturunan di Belanda tertarik membela Timnas Indonesia karena sosok Erick Thohir selaku Ketua Umum (Ketum) PSSI.
Selain itu, Neal Petersen juga menyebut bahwa keberhasilan naturalisasi Timnas Indonesia juga tak lepas dari para pemain keturunan.
Para pemain keturunan ini mendadak jadi ‘agen’ dan mengajak para pemain keturunan di Belanda untuk berseragam Merah Putih.
“Dan Neal Petersen juga bilang gak hanya agen bahkan. Bahkan pemain-pemain yang sudah join bersama Timnas Indonesia mereka juga membujuk pemain-pemain lainnya yang belum join,” kata Yussa Nugraha.
Menurut Yussa Nugraha, hal ini sudah terlihat dari Calvin Verdonk yang membujuk Mees Hilgers karena kedekatan keduanya di masa silam saat membela FC Twente.
Belum lagi dengan Ragnar Oratmangoen yang belakangan mengaku membujuk Ole Romeny agar bergabung Timnas Indonesia.
Sekadar informasi tambahan, proses naturalisasi pemain keturunan di Belanda lebih banyak dilakukan oleh agen seperti Fardy Bachdim.
Hal ini juga tak lepas dari kinerja Tenaga Ahli Kemenpora seperti Hamdan Hamedan yang juga banyak menyaring para pemain diaspora di luar negeri.
Bahkan, Hamdan Hamedan mengaku bahwa ada 200 pemain diaspora yang ada di luar negeri untuk Timnas Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
Terkini
-
Pemain Keturunan Surabaya Percepat Pesta Pernikahan Demi Bisa Bela Timnas
-
Lahir di London Tumbuh di Barcelona, Pemain Keturunan Ini Eligible Bela Timnas Indonesia
-
Pemain Keturunan Islandia Bicara Adopsi dan Akui Punya Ibu Asli Jakarta
-
Statistik Mentereng Mauresmo Hinoke, Pemain Keturunan Indonesia yang Batal Bela Garuda
-
Pemain Keturunan Surabaya Dibuat Kecewa Belanda, Tak Sabar Bela Timnas
-
Marc Guehi Sulit Digapai, Liverpool Alihkan Bidikan ke Bek Dortmund
-
Fokus Hadapi Dewa United, Beckham Ingin Lanjutkan Tren Positif
-
Sudah Lupakan Saja, 2 Calon Resmi Tak Bisa Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Siapa Heimir Hallgrimsson? Juru Taktik Piala Dunia 2018 Mendadak Digosipkan Calon Pelatih Timnas
-
Beckham Putra Ambisi Jaga Ritme Persib Bandung Tak Terkalahkan Enam Laga