Suara.com - Marc Klok masih sorotan publik pasca bantahan dari asisten Shin Tae-yong, Kim Jong-jin saat jadi bintang tamu di kanal Youtube Close the Door.
Asisten Shin saat masih melatih di Timnas Indonesia itu membantah tudingan Klok yang menyebut pelatih Korsel tersebut sosok diktator.
"Saya komunikasi ke dia (Marc Klok), saya bilang cukup brother. 'Cukup sudah menyebarkan kebohongan. Anda satu-satunya pemain yang berbohong di media'," tegas Kim Jong-jin.
Di platform sosial media, netizen kemudian mengulas lagi soal status WNI yang didapat oleh Klok pada 2020 atau dua tahun setelah ia bermain di Liga Indonesia.
Jika mengulik dari sejumlah pemberitaan di tahun-tahun itu, Klok sempat diklaim memiliki darah Makassar. Hal ini juga sempat disampaikan oleh Munafri Arifuddin yang menjadi CEO PSM hingga 2022.
"Ada garis keturunan Indonesia. Secara silsilah, Klok memang memiliki darah Indonesia," kata Munafri saat itu kepada salah satu media online.
Namun dalam perjalanan proses naturalisasi, pihak Klok tidak bisa membuktikan bahwa ia memiliki garis keturunan Indonesia.
Klok lahir dan besar di Belanda. Namun kemudian Klok dinaturalisasi lewat jalur pasal 20 UU Nomor 12 tahun 2006. Aturan hukum itu menyebutkan WNA bisa menjadi WNI jika telah berjasa untuk RI atau dengan alasan kepentingan negara.
Induk sepak bola dunia FIFA saat itu bahkan sempat melarang Klok membela Timnas Indonesia. Alasannya Klok tidak bisa menunjukkan dokumen bahaw ia memiliki keturunan Indonesia.
Baca Juga: Pilih 'Korbankan' Shin Tae Yong Demi Timnas, Ibnu Jamil Dicurigai Ikut Pertemuan di Hotel Mandarin
Yang menarik ayah Marc Klok, Dirk Klok sempat unggah foto buyut dan kakek pemain Persib itu di akun Instagram miliknya.
Foto itu diunggah oleh Dirk pada 2018. Pada caption dijelaskan oleh Dirk bahwa kakek dan buyutnya asli dari Amsterdam dan sudah menetap sejak 1480.
"Keluarga Klok aslinya dari Geertruyden Clock, (menetap) setidaknya dari tahun 1489 di Amsterdam," tulis Dirk yang saat itu mencalonkan diri sebagai politikus dari partai Seruan Demokrat Kristen atau CDA.
Kakek dari Marc Klok diketahui bernama Jan Klok. Informasi ini tertulis pada unggahan laman website, usjjf.org.
Disebutkan dalama halaman itu, Dirk Klok yang punya keahlian beladiri belajar dari sang ayah bernama Jan Klok. Kakek Marc Klok diketahui sebagai murid dari Ge Koning--salah satu ahli bela diri Judo dan Ju Jitsu dari Belanda.
Sedangkan ibu Marc Klok diketahui bernama Lia Matthei. Di akun Instagram milknya, Lia kerap unggah perjalanan Marc Klok di Liga Indonesia dan Timnas Indonesia.
Berita Terkait
-
Pilih 'Korbankan' Shin Tae Yong Demi Timnas, Ibnu Jamil Dicurigai Ikut Pertemuan di Hotel Mandarin
-
Kata-kata Marc Klok Saat Bohongi Eks Pelatihnya: Saya Mau Pensiun
-
Pasca Kim Jong-jin Blak-blakan, Giliran Asisten STY Lainnya Buka Suara
-
PSM Makassar Kalah 0-1 dari Terengganu FC di ASEAN Club Championship, Lawan Dapat Penalti
-
2 Pemain Lokal Kesayangan Luis Milla ini Patut Dijajal Patrick Kluivert
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Layvin Kurzawa Dihantui Riwayat Cedera Panjang, Bojan Hodak Buka Suara
-
Eks Real Betis Sebut John Herdman Diselimuti Aura Kesuksesan Bersama Timnas Indonesia
-
Sindiran Amad Diallo Pedas ke Arsenal: Harapan Kalian Cetak Gol Cuma dari Corner!
-
7 Pemain Diaspora Serbu Liga Indonesia, Sinyal Kuat Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026?
-
Reaksi PSG Atas Kepindahan Layvin Kurzawa ke Persib Bandung
-
Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
-
Piala Asia Futsal 2026: Kegilaan Timnas Futsal Indonesia, Unggul Head to Head Atas Semua Lawan
-
Ditanya 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masukkan Calvin Verdonk dalam Daftar
-
Mengapa Erling Haaland Tak Masuk Starting XI Saat Lawan Wolves, Pertanda Apa?
-
5 Pemain Timnas Indonesia Terbaik Menurut Shin Tae-yong, Kevin Diks Kalah dari Asnawi Mangkualam