Suara.com - Gelandang Timnas Indonesia, Ivar Jenner, harus menerima pil pahit ketika membela Jong Utrecht menghadapi Jong Ajax dalam lanjutan Keuken Kampioen Divisie atau kasta kedua Liga Belanda 2024/2025, Sabtu (1/3/2025).
Ivar Jenner dipastikan dijatuhi sanksi larangan bermain di laga selanjutnya setelah menerima dua kartu kuning dalam laga yang dimenangkan Jong Ajax dengan skor 2-1 itu.
Menyitat laman resmi FC Utrecht, gelandang berusia 21 tahun itu mendapat kartu kuning pertama pada menit ke-41, sebelum kembali menerima hukuman serupa delapan menit babak kedua berjalan.
Merujuk aturan KNVB dikutip dari laman spelregelbewijs, pemain yang mendapat dua kartu kuning dalam satu laga dipastikan absen di laga selanjutnya.
Meski mendapat nasib buruk bersama Jong Utrecht, Ivar Jenner di atas kertas tetap berpeluang untuk dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia.
Pasalnya, di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong, Ivar Jenner adalah bagian penting di lini tengah Timnas Indonesia.
Dia kerap bertandem dengan Thom Haye dalam formasi 3-4-2-1.
Meski bakal kedatangan Joey Pelupessy, Ivar Jenner diyakini tetap mendapat panggilan Timnas Indonesia kendati peluang untuk starter belum diketahui.
Berbeda dengan Ivar Jenner, dua pemain Timnas Indonesia dipastikan absen lawan Australia pada 20 Maret mendatang.
Baca Juga: Saddil Ramdani Mengaku Tak Dipanggil Timnas Indonesia: Banyak yang Main di Eropa...
Mereka adalah Justin Hubner dan Ragnar Oratmangoen. Keduanya tak bisa bermain karena terkena akumulasi kartu.
Justin Hubner menerima kartu merah setelah membuat dua kartu kuning di laga kontra Arab Saudi akhir tahun lalu.
Sementara Ragnar Oratmangoen tidak bisa bermain lawan Australia karena mengantongi satu kartu kuning ketika Timnas Indonesia diimbangi Bahrain 2-2 dan kembali mendapatkan hukuman yang sama lawan Arab Saudi.
Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Australia dalam laga ketujuh Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Sydney.
Lima hari setelahnya, Ivar Jenner dan kawan-kawan akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Berita Terkait
-
Calon Gelandang Baru Timnas Indonesia Ternyata Pernah Main di Liga Inggris
-
Jay Idzes Tangguh di Lini Belakang, Atalanta Dipaksa Berbagi Poin oleh Venezia
-
David Da Silva: Beckham Putra Pemain Masa Depan Timnas Indonesia
-
Miliano Jonathans: Senang Melihat Pelatih Belanda di Timnas Indonesia
-
Rafael Struick Mengkhawatirkan, Menghilang 6 Pertandingan di Brisbane Roar
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China
-
John Herdman Temui Operator Liga, Bahas Sinkronisasi Jadwal Super League dan Timnas Indonesia
-
Siklus 'Ganti Koki, Ganti Masakan': John Herdman dan Budaya Reset Total di Tubuh Timnas Indonesia
-
Motivasi John Herdman Latih Timnas Indonesia: Ingin Cetak Sejarah di Hadapan 280 Juat Orang
-
Reaksi Dean James Usai Go Ahead Eagles Kandas di Liga Europa
-
Dedi Kusnandar Comeback! Bojan Hodak Siapkan Peran Vital Gantikan Marc Klok di Persib
-
Persib Bandung Pantang Jemawa, Bojan Hodak Anggap Persis Solo Tim Berbahaya di Tangan Coach Milo
-
Puncak Klasemen Terancam, Teja Paku Alam Haramkan Persib Terpeleset di Kandang Persis Solo
-
Persib vs Persis Solo: Misi Curi Poin di Manahan Tanpa Jenderal Lapangan Tengah
-
Persipura Jayapura Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen: Kami Fokus di Papan Atas