Suara.com - Pelatih Arab Saudi Herve Renard senyam senyum tahu bahwa tim nasional Australia sukses bantai Timnas Indonesia 5-1 dalam laga Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 20 Maret lalu. Namun, ia merasa timnya sama sekali tidak diuntungkan karena hasil tersebut.
Hasil kekalahan Timnas Indonesia dari Australia secara tidak langsung menguntungkan Arab Saudi. Mereka kini kembali memiliki asa lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Di pertandingan terakhir, Arab Saudi menang tipis 1-0 atas China. Tambahan tiga poin membuat mereka ada di posisi tiga klasemen sementara Grup C dengan 9 poin.
Arab Saudi hanya tertinggal 1 poin dari Australia di posisi kedua. Nah, Syarat bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026 adalah dengan finish sebagai runner-up di klasemen akhir babak kualifikasi ronde ketiga.
Herve Renard menjelaskan kemenangan Arab Saudi tidak berdampak apapun. Justru, ini membuat Arab Saudi harus sapu bersih kemenangan di tiga pertandingan selanjutnya.
"Kami tidak tertekan dengan kemenangan Australia. Tetapi tekanan dari posisi kami dan kebutuhan kami untuk memenangkan setiap pertandingan," kata Herve Renard dilansir dari laman AFC.
Sisa pertandingan yang dilalui Arab Saudi bisa dibilang tidaklah mudah. Mereka masih akan melawan Jepang, Bahrain, dan Australia.
Duel kontra Australia tersaji pada 25 Maret 2025. Sedangkan duel melawan Bahrain dan Australia berlangsung Juni mendatang.
"Kami sekarang menghadapi Jepang dan Bahrain sebelum melawan Australia," pungkas juru formasi asal Prancis itu.
Baca Juga: Membongkar Kesalahan Quotes yang Ditulis Erick Thohir Usai Timnas Kalah, Ustaz: Sebaiknya Dihindari
Peluang Timnas Indonesia di Grup C
Adapun Timnas Indonesia untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026 sepertinya sudah tertutup. Yang paling realistis adalah mengincar posisi 3-4 untuk melanjutkan ke babak play-off ronde keempat.
Saat ini Timnas Indonesia duduk di posisi empat dengan 6 poin. Di atasnya ada Arab Saudi (9 poin), Australia (10 poin), dan Jepang (19 poin). Untuk Jepang sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026.
Selain itu, Timnas Indonesia masih bersaing dengan Bahrain dan China. Kedua tim sama-sama mengemas 6 poin sama seperti yang dikumpulkan skuad Garuda.
Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain di laga selanjutnya yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025). Tim asuhan Patrick Kluivert harus memanfaatkan laga kandang untuk meraih tiga poin.
Timnas Indonesia tidak boleh kalah. Kegagalan memenangi laga hanya akan membuat kans tim Merah Putih berlaga di Piala Dunia 2026 semakin jauh dari harapan.
Berita Terkait
-
Membongkar Kesalahan Quotes yang Ditulis Erick Thohir Usai Timnas Kalah, Ustaz: Sebaiknya Dihindari
-
Cegil dan Influencer Dilarang Mendekat! Lawan Bahrain, Jay Idzes Cs Dijaga Ketat
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia On Fire Lawan Bahrain: Kemenangan di GBK Harga Mati!
-
Pengamat ke Patrick Kluivert: Koordinasi Pemain Lemah, Transisi Lemah, Kreativitas Lemah
-
Marselino Ferdinan Soal Beda Gaya Main Patrick Kluivert dan STY: Saya Tidak Bisa Bicara Banyak
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini