Suara.com - Timnas Indonesia berpotensi diperkuat kiper baru saat menjamu China dalam laga kesembilan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, 5 Juni mendatang. Sosok kiper yang dimaksud adalah Emil Audero.
Ya, penjaga gawang keturunan Indonesia yang lahir di Mataram itu memang telah dinaturalisasi bulan ini. Namun, dia belum mendapatkan kesempatan debut.
Saat Timnas Indonesia menghadapi Australia dan Bahrain dalam laga ketujuh dan kedelapan Grup C bulan ini, pelatih Patrick Kluivert mempercayakan pos kiper kepada Maarten Paes.
Kini, Emil Audero berkesempatan besar untuk menjalani debut bersama Timnas Indonesia saat menghadapi China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada Juni mendatang.
Pasalnya, Maarten Paes terkena hukuman akumulasi kartu kuning sehingga harus absen dalam satu pertandingan.
Maarten Paes mendapat kartu kuning kedua saat Timnas Indonesia berjumpa Bahrain pada 25 Maret lalu. Ia diganjar kartu kuning oleh wasit pada menit ke-72 karena dianggap mengulur-ulur waktu.
Sedangkan kartu kuning pertamanya didapat ketika jumpa Arab Saudi beberapa waktu lalu. Tentu ini bisa menjadi berkah bagi Emil Audero untuk menunjukkan kualitasnya di hadapan Patrick Kluivert.
Tentu situasi ini membuat Emil berpeluang besar untuk tampil kendati Timnas Indonesia juga punya kiper lain yang bisa menggantikan Paes yakni Ernando Ari atau Nadeo Argawinata.
Aksi Emil Audero di bawah mistar gawang Timnas Indonesia jelas sangat dinanti pecinta sepak bola Tanah Air mengingat dirinya merupakan kiper sarat pengalaman.
Baca Juga: Pelatih Bahrain Buat Ulah Lagi! Timnas Indonesia Didoakan yang Jelek-jelek
Emil merupakan kiper jebolan Juventus, pernah bermain di Inter Milan dan Como sebelum kini dipinjamkan ke Palermo.
Beda Laporan PSSI dan AFC
Menariknya, ada perbedaan antara match summary laga Timnas Indonesia vs Bahrain versi PSSI dan match stats di situs AFC. Dalam laporan AFC, Maarten Paes disebut tidak mendapatkan kartu kuning.
Sedangkan dalam laporan PSSI, pemain Dallas FC itu diganjar kartu kuning. Selain Paes ada dua pemain Timnas Indonesia yang dapat kartu kuning yaitu Marselino Ferdinan dan Kevin Diks.
Namun di situs AFC, hanya Marselino dan Diks yang terpampang diganjar kartu kuning, sedangkan Maarten Paes tidak. Kartu kuning Marselino terjadi pada menit ke-34, sementara Diks menit ke-71.
Kartu kuning itu juga membuat Marselino Ferdinan dipastikan absen saat berjumpa dengan China. Tentu ini bisa jadi kerugian bagi tim Merah Putih.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Bojan Hodak Nilai Dewa United Tim Kuat
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Sindiran atau Sadar Diri? Harry Kane Tak Yakin Bisa Raih Ballon d'Or Meski Cetak 100 Gol
-
Legenda Belanda Klaim Lamine Yamal Bisa Lampaui Lionel Messi
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Arsenal Terancam Kehilangan Gabriel Magalhaes Dalam Waktu Lama, Arteta Bakal Lakukan Apa?
-
Persib Tantang Dewa United, Thom Haye Tak Sabar Unjuk Kebolehan
-
Kata-kata Daffa Fasya Usai Mentereng di Bawah Mistar Gawang Timnas Indonesia U-22 Saat Lawan Mali
-
Ivar Jenner Pastikan Timnas Indonesia U-22 Naik Kelas
-
Ivar Jenner Pastikan Hengkang dari Jong Utrecht, Gabung Persib?