Tercatat, keduanya pernah bermain bersama di FC Utrecht dengan mencatatkan total 17 penampilan secara bersamaan sepanjang musim 2023/2024.
Sayangnya keduanya harus berpisah lebih cepat usai Ryan Flamingo dipinang oleh PSV Eindhoven pada musim panas 2024 lalu.
Terlepas dari kode keras itu, pendukung Timnas Indonesia harus menerima fakta tak mengenakkan soal Ryan Flamingo. Pasalnya, potensi dirinya membela tim Garuda dalam waktu dekat ini terbilang tipis.
Alasan pertama mengapa kecil kemungkinan dirinya membela Timnas Indonesia adalah mengenai silsilah keluarganya, di mana diketahui darah Indonesia di tubuhnya berasal dari kakek buyutnya.
Karena berasal dari kakek buyutnya, maka Ryan Flamingo dalam generasi keempat. Kasus ini sama dengan Mauresmo Hinoke yang sulit dinaturalisasi karena darah keturunan didapat dari buyutnya.
“Dari informasi yang aku dapatkan, Ryan Flamingo itu keturunan Jawa-Suriname dan itu pun dari pihak buyut,” kata Yussa Nugraha di kanal YouTube-nya.
Berdasarkan regulasi FIFA, seorang pemain bisa dinaturalisasi andai dirinya generasi ketiga atau maksimal sampai sosok kakek dan neneknya saja yang lahir atau berasal dari negara tersebut.
Profil Ryan Flamingo
Ryan Flamingo (lahir 31 December 2002) adalah pemain sepak bola profesional Belanda yang bermain sebagai gelandang bertahan untuk klub Eredivisie, PSV Eindhoven.
Baca Juga: Tanda-Tanda Rizky Ridho Abroad ke Eropa Bakal Dibeli Venezia
Ia bergabung dengan Vitesse dengan status pinjaman pada bulan Juli 2022, setelah menghabiskan beberapa waktu di luar negeri di Italia bersama Sassuolo.
Sebelum perpindahan itu, ia berada di tim muda bersama Almere City.
Flamingo melakukan debutnya di Eredivisie pada 7 Agustus 2022, tampil sebagai pemain pengganti dalam kekalahan 5-2 melawan Feyenoord di GelreDome.
Selain bermain di pertahanan, Flamingo menunjukkan keserbagunaan untuk Vitesse juga bermain di lini tengah melawan RKC Waalwijk pada 27 Agustus 2022 dan mencetak gol profesional pertamanya dalam hasil imbang 2-2, sebelum kembali bermain di pertahanan pada minggu berikutnya melawan Groningen.
Pada 18 Agustus 2023, Flamingo mengajukan pinjaman baru ke Utrecht, dengan opsi untuk membeli.
Pada Juli 2024, ia menyetujui kontrak lima tahun dengan PSV Eindhoven.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Ajax Tendang Kiper Tua! Jalan Maarten Paes Jadi Kiper Nomor Satu Terbuka Lebar
-
Luciano Spalletti Mencak-mencak Usai Juventus Main Imbang Lawan AS Monaco
-
Siapa Lawan Real Madrid di Babak Play-off Liga Champions, Lawan Benfica Lagi?
-
John Herdman Sudah Punya Rencana Soal Lokasi TC Timnas Indonesia
-
Inter Milan Punya Monster Baru! Cuma 7 Menit di Lapangan, Bikin Dortmund Tumbang
-
Cedera Akhiri Musim Asnawi Mangkualam, Bakal Absen Saat Debut John Herdman di Timnas Indonesia
-
Benfica Hajar Real Madrid 4-2, Jose Mourinho Bilang Los Blancos Calon Juara Liga Champions
-
Persis Solo Datangkan Eks Striker Liga Uzbekistan, Kobarkan Tekad Besar
-
Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Raheem Sterling Berpisah dengan Chelsea