Suara.com - Timnas Indonesia U-17 memastikan satu tiket ke Piala Dunia U-17 2025 yang akan berlangsung di Qatar, November mendatang.
Dua kemenangan atas Korea Selatan dan Yaman di Piala Asia U-17 2025 tak hanya membawa skuad asuhan Nova Arianto ke Piala Dunia, namun juga melaju ke perempat final.
Manajer Timnas Indonesia Sumardji menjelaskan bahwa kekuatan dalam berduel fisik menjadi salah satu program prioritas dari pelatih Timnas U-17 Nova Arianto.
"Salah satu program prioritas Pelatih Nova. Pemain harus kuat dalam bodycharge," kata Sumardji melansir ANTARA, Rabu (9/4/2025).
"Asupan nutrisi diperhatikan dan kewajiban gym semua pemain, di bawah arahan pelatih fisik coach Sofie Imam," lanjutnya.
Secara kasat mata, para pemain timnas U-17 asuhan Pelatih Nova yang berkompetisi di Piala Asia U-17 2025 memang memiliki bentuk tubuh yang lebih kekar dibanding para pendahulunya.
Salah satu video yang dirilis oleh akun Instagram resmi timnas Indonesia sempat memperlihatkan secuplik latihan fisik yang harus dijalani Muhammad Zahaby Gholy dan kawan-kawan.
Pada video itu terlihat para pemain timnas U-17 menjalani latihan berlari di tanjakan yang terlihat cukup melelahkan bagi mereka.
Timnas Indonesia U-17 yang berkompetisi di Piala Asia U-17 2025 memiliki rata-rata tinggi badan 173,1 cm. Meski cukup tinggi dibanding rata-rata orang Indonesia, yakni 163,5 cm, tinggi rata-rata itu agak tertinggal dibanding para kompetitor lainnya.
Baca Juga: Piala Asia U-17: Jeniusnya Nova Arianto Ambil Keputusan di Babak Kedua Laga Lawan Yaman
Meski demikian, Timnas Indonesia U-17 mampu mencatatkan kemenangan dari dua pertandingan fase grup yang telah dimainkan di Piala Asia U-17.
Walaupun tidak memberikan rincian berapa tinggi badan minimal pemain timnas U-17, Sumardji mengakui bahwa tim kepelatihan memiliki kriteria tersendiri mengenai tinggi badan pemain, namun hal itu dapat dikecualikan jika terdapat kelebihan-kelebihan lain.
"Yang tingginya kurang (bisa masuk timnas U-17), dengan catatan punya talenta yg lebih dalam semua aspek," pungkas Sumardji.
Timnas Indonesia U-17 telah memastikan lolos ke perempat final Piala Asia U-17 2025 sekaligus mengamankan tiket ke putaran final Piala Dunia U-17 2025.
Dengan koleksi enam poin yang dimilikinya hasil dari kemenangan atas Korea Selatan dan Yaman, timnas U-17 dipastikan menghuni dua teratas klasemen akhir Grup C.
Garuda Muda akan memainkan laga terakhir fase grup dengan menghadapi Afghanistan pada Jumat (11/4) dini hari WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Timnas Indonesia U-17 Wajib Waspada, Brasil Punya 3 Wonderkid Mengerikan di Piala Dunia U-17 2025
-
Marc Klok Ingin Lanjutkan Tren Positif saat Hadapi Selangor FC
-
Demi Ketajaman Timnas Indonesia, Penyerang Garang di Super League Ini Bisa Dinaturalisasi
-
5 Fakta Pesta Gol Manchester City atau Dortmund, Catatan Apik Tijjani Reijnders
-
Kabar Buruk, Cristiano Ronaldo Umumkan Bakal Segera Pensiun
-
Optimis Lawan Brasil, Mathew Baker: Apapun Bisa Terjadi
-
Saddil Ramdani Kartu Truf Persib Bandung, Siap Curi Tiga Poin dari Selangor
-
Manchester City Pesta Gol 4-1, Erling Haaland Cetak Rekor Baru Liga Champions
-
Eks MU Peringatkan Arsenal: Jangan Remehkan Manchester City!
-
Satu Per Satu Borok 7 Pemain Abal-abal Malaysia Terkuak! Imanol Machuca Terbukti Berbohong