Sabreena Dressler kini menjadi salah satu nama yang mencuri perhatian di dunia olahraga dan media sosial. Bukan hanya karena kepiawaiannya di lapangan hijau, tetapi juga karena pesonanya yang sukses membius jutaan pengikut di dunia digital.
Wanita berusia 22 tahun ini dikenal sebagai pesepak bola wanita berbakat sekaligus selebgram inspiratif yang rutin membagikan gaya hidup sehat, fashion kekinian, dan aktivitas profesionalnya kepada publik.
Sabreena Ashleigh Dressler lahir di Perth, Australia pada 26 Desember 2001. Ia memiliki darah campuran Jerman dan Indonesia, yang membuat penampilannya kerap mencuri perhatian.
Ketertarikannya terhadap dunia sepak bola sudah muncul sejak kecil. Pada usia 12 tahun, Sabreena mulai meniti karier profesionalnya dengan bergabung di Pro Direct Academy.
Namun, perjalanan menuju puncak tidak selalu mudah. Ia pernah mengalami cedera serius yang memaksanya rehat dari lapangan selama delapan bulan.
Meski demikian, semangat dan keteguhan hatinya membuktikan bahwa Sabreena tak mudah menyerah dan mampu bangkit lebih kuat.
Tahun 2019 menjadi titik penting dalam karier Sabreena ketika ia resmi bergabung dengan Persija Jakarta Putri, salah satu klub sepak bola wanita terbaik di Indonesia.
Tak hanya berprestasi di tanah air, Sabreena juga sempat memperkuat Subiaco AFC di Australia, menandai eksistensinya di level internasional.
Namanya semakin bersinar ketika ditunjuk sebagai Duta Piala Dunia U-17 2023 bersama mantan pemain timnas Belgia, Radja Nainggolan.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Korut, Lengkap dengan Link Live Streaming
Penunjukan ini membuktikan bahwa Sabreena bukan hanya atlet andal, tetapi juga sosok yang mampu menginspirasi generasi muda lewat kontribusinya di dunia olahraga.
Selain aktif di lapangan, Sabreena juga sukses membangun personal branding di media sosial. Lewat akun Instagram @sabreenadressler dan TikTok @guessyoullhavetofindout, ia kerap membagikan momen keseharian, gaya berpakaian yang stylish, serta rutinitas sebagai atlet profesional.
Karismanya di dunia maya membuatnya digandrungi oleh banyak penggemar, baik dari Indonesia maupun luar negeri.
Namanya sempat jadi bahan perbincangan di dunia maya setelah dikabarkan pernah dekat dengan pemain timnas Indonesia, Justin Hubner.
Meski isu ini ramai diperbincangkan, Sabreena tetap memilih untuk fokus pada karier dan pengembangan diri, baik sebagai atlet maupun influencer.
Kontributor: Aditia Rizky
Berita Terkait
-
Penyerang Korut Tebar Ancaman ke Timnas Indonesia U-17: Fisik Saya Adalah Kelebihan!
-
Daftar 48 Tim Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia Masuk Grup Neraka?
-
Basa Basi Pelatih Korut, Puji Setinggi Langit Timnas Indonesia U-17
-
Cara Mendapatkan Emote Selebrasi Duduk Marselino, Cek Juga Kode Redeem Terbaru
-
Kalahkan Korut, Timnas Indonesia U-17 Ditunggu Gerombolan Serigala Putih
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
Cetak Gol ke Gawang Bali United Jadi Modal Andrew Jung Lawan Selangor FC
-
Kapten Timnas Indonesia U-17 Targetkan Kemenangan di Laga Perdana Piala Dunia U-17 2025
-
Luis Enrique Tertantang Akhiri Catatan 15 Kemenangan Beruntun Bayern Munich
-
Legenda Ivan Zamorano: Si Kepala Baja dengan Nomor Ikonik 1+8
-
Bojan Hodak Beberkan Kondisi Persib Bandung Jelang Lawan Selangor FC
-
Tabrak Tiang hingga Hilang Kesadaran, Ryuji Utomo Bagikan Kondisi Terkini
-
Manchester United Gigit Jari, Bintang Real Madrid Ogah ke Old Trafford
-
Bojan Hodak Minta Persib Bandung Kembali Fokus usai Musnahkan Kutukan di Kandang Bali United
-
Fabio Grosso Kuliti Habis Kesalahan Jay Idzes dkk Usai Kekalahan Menyakitkan Sassuolo
-
Asal Usul Jeje Jadi Penerjemah Shin Tae-yong, Dia Bukan Pilihan Utama PSSI Tapi...