Di babak kedua, PSIS Semarang bangkit, mereka mampu mencetak dua gol beruntun melalui Sandy Ferizal menit ke-55 dan Joao Ferrari menit ke-66.
Gol Sandy Ferizal tercipta usai memanfaatkan umpan dari Tri Setiawan sekaligus membuka asa kembali PSIS Semarang.
Sontak saja, PSIS semakin percaya diri dalam menyerang. Hasilnya, 12 menit berselang, giliran Joao Vitor yang memperkecil kedudukan menjadi 2-4 berkat golnya ke gawang Borneo FC.
Kebobolan dua gol, Borneo FC mencoba untuk bangkit. Mereka kembali mendominasi jalannya pertandingan sementara PSIS mengandalkan serangan balik untuk mengancam gawang Borneo FC.
Namun jelang bubaran, penyerang asal Argentina Mariano Peralta mencetak gol keduanya dalam pertandingan tersebut, sekaligus menutup pesta gol Borneo FC dan skor menjadi 5-2.
PSIS tidak pernah menang pada sembilan laga terakhir. Hasil buruk itu membuat Mahesa Jenar kini terjerumus di zona degradasi.
Sementara hasil lainnya, Dewa United ditumbangkan Malut United, 1-2 dalam laga pekan ke-30 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (25/4/2025) sore WIB. Kekalahan Dewa United membuat Persib Bandung semakin dekat dengan gelar juara musim ini.
Dewa United gagal menempel Persib karena kekalahan melawan Malut United ini. Alhasil, poin yang dikumpulkan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan tetap 53 poin.
Ini berpotensi ditinggal Persib yang baru bertanding besok. Terlebih, Maung Bandung melawan PSS Sleman di mana dari segi kualitas seharusnya bisa mendapatkan tiga poin.
Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Pekan Ini: Arema FC Main Dua Kali dalam 4 Hari
Susunan Pemain:
PSIS Semarang (4-3-3): Muhammad Adi Satriyo; Mohammad Haykal Alhafiz, Joao Vitor, Alfeandra Dewangga, Mochammad Sandy Ferizal; Boubakary Diarra, Lucas Barreto, Tri Setiawan; Septian David Maulana, Sudi Abdallah, Gali Freitas
Pelatih: Gilbert Agius
Borneo FC (4-3-3): Nadeo Argawinata; Rosembergne Da Silva, Rivaldo Pakpahan, Kei Hirose; Mariano Peralta, Abibi Abdul Jusuf, Muhammad Sihran
Pelatih: Joaquin Gomez
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur