Suara.com - Masih ingat dengan pemain Timnas Vietnam, Doan Van Hau? Pemain yang penuh dengan jejak kontroversi itu kini bak hilang ditelan bumi.
Doan Van Hau mengalami cedera enthesitis pergelangan kaki pada September 2023 dan hingga kini belum ada tanda-tanda belum ada kesembuhan.
Pemain yang beroperasi di sektor bek kiri itu pergi ke Singapura untuk diperiksa dan dirawat sebanyak dua kali.
Bahkan dokter yang pernah menangani Timnas Vietnam beri 'vonis mati' untuk karier sepak bola pemain berusia 26 tahun tersebut.
Penampilan terakhir Van Hau terjadi pada 27 Agustus 2023 lalu, ketika Cong An Ha Nou berjumpa Thanh Hoa. Sejak saat itu, Van Hau belum kembali ke lapangan karena mengalami cedera yang sangat rumit.
Bukan hanya pada bagian lutut, cedera tumit yang didapat Van Hau juga bisa berdampak besar. Dua cedera itu, membuat Van Hau mungkin akan mengalami masalah yang bersifat permanen atau tetap.
Doan Van Hau sendiri jadi public enemy setelah mencederai Evan Dimas di final SEA Games 2019. Cedera itu membuat performa Evan semakin menurun.
Tak hanya Indonesia, Doan Van Hau juga menjadi public enemy di negara Asia Tenggara lainnya karena aksi tak sportif di lapangan.
Kini kabar terbaru, kondisi serupa dialami pemain Timnas Thailand, Jonathan Khemdee yang mengalami cedera.
Baca Juga: Polemik Timnas Putri Indonesia: Ada Indikasi Ketidakadilan di Federasi?
Jonathan Khemdee sendiri beberapa waktu lalu sempat terlibat friksi dengan pemain Timnas Indonesia, terutama di ajang SEA Games 2023.
Pemain berusia 22 tahun itu juga disebut-sebut sebagai 'dalang' kerusuhan antara kedua tim di pertandingan final.
Kini, Jonathan Khemdee mengungkapkan kabar buruk saat bermain untuk tim kasta tertinggi Liga Thailand, Ratchaburi FC.
Musim Khemdee bahkan berakhir lebih cepat karena mengalami cedera yang mengharuskan absen panjang.
Dalam unggahan di akun Instagram, dirinya mengonfirmasi bahwa mengalami cedera saat perempat final Piala FA Thailand 2024-2025 ketika Ratchaburi melawan Phrae United, Rabu (23/4/2025).
Akibat cedera yang dialaminya itu, Jonathan Khemdee dikabarkan absen selama selama 6-7 pekan ke depan sekaligus mengakhiri musim lebih cepat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Panas Ekstrem Dubai Jadi Ujian Awal Timnas Indonesia U-17 Menuju Piala Dunia 2025
-
Tipikal Mirip STY, 2 Eks Timnas Indonesia Kompak Sebut Satu Pelatih yang Cocok Latih Skuad Garuda
-
Klasemen Liga Italia: Jay Idzes cs Mandek di Papan Tengah
-
Thomas Frank Puas Skuad Tottenham Hotspur 'Siksa' Everton
-
Kapan FIFA ASEAN Cup Digelar?
-
Juventus Tenggelam! Rekor Buruk Sejak 2009 Ancam Posisi Igor Tudor?
-
Klasemen Liga Prancis: Marseille Tumbang, PSG Melaju, Calvin Verdonk Absen di Pesta Gol Lille
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Persis Solo di BRI Super League 27 Oktober 2025
-
2 Target Berat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Cuma Punya Persiapan Kurang dari Dua Tahun!
-
Dilema Berat Persib Bandung, Rotasi Pemain Krusial Hadapi Persis Solo Demi Puncak Klasemen