Suara.com - BRI Liga 1 2024/2025 sudah mulai memasuki akhir. Taak hanya perebutan juara yang seru, tetapi juga pertarungan di zona degradasi untuk menentukan nasib musim depan.
Ada tujuh tim yang masih harus bertarung untuk lolos dari zona merah. Mereka adalah Persik Kediri, Madura United, Persis Solo, Barito Putera, PSIS Semarang, Semen Padang, dan PSS Sleman
Sebanyak empat tim yakni Persik Kediri, Madura United, Persis Solo, dan Barito Putera dapat menentukan nasibnya sendiri tanpa perlu bergantung dengan hasil tim lain andai mampu meraih kemenangan pada sisa kompetisi, demikian catatan Liga Indonesia.
Sementara itu, tiga tim terbawah yang berada di zona degradasi yakni PSIS Semarang, Semen Padang dan PSS Sleman harus meraih poin sebanyak mungkin pada sisa kompetisi, dengan harapan tim-tim di atas mereka gagal mendulang poin.
Posisi ke-12 Persik Kediri yang memiliki 36 poin dari 29 laga hanya membutuhkan empat poin lagi untuk memastikan diri selamat dari jurang degradasi dengan lima pertandingan lagi untuk dimainkan.
Selanjutnya peringkat ke-13 Madura United membutuhkan 11 poin lagi dari lima pertandingan tersisa untuk memastikan diri tampil di Liga 1 musim depan setelah mengumpulkan 30 poin dari 29 laga.
Persis Solo di posisi 14 membutuhkan 12 poin dari lima laga tersisa lagi demi bertahan di kompetisi liga 1 musim depan setelah mempunyai 29 poin dari 29 pertandingan.
Peringkat ke-15 Barito Putera harus meraih 12 poin dari empat pertandingan tersisa untuk lolos dari jurang degradasi setelah kini mengumpulkan 29 poin dari 30 laga.
Selanjutnya PSIS Semarang kini berada di posisi ke-16 dengan 25 poin dari 30 pertandingan, memiliki poin sama dengan Semen Padang di peringkat 17 yang memiliki 25 poin, namun baru melakoni 29 laga.
Baca Juga: Juara Semakin Dekat, Bojan Hodak Bongkar Rahasia di Ruang Ganti Persib saat Taklukkan PSS Sleman
Sementara itu, PSS Sleman berada di posisi juru kunci dengan 22 poin dari 30 pertandingan dan dipastikan akan terdegradasi andai menelan dua kekalahan pada empat pertandingan tersisa.
Berikut pertandingan tersisa untuk tim-tim yang masih berpeluang terdegradasi:
12. Persik Kediri
(28/4) vs Madura United (T) 19.00 WIB
(5/5) vs Persebaya Surabaya (K) 15.30 WIB
(11/5) vs Arema FC (T) 15.30 WIB
(18/5) vs Semen Padang (T) 15.30 WIB
(24/5) vs Borneo FC (K) 15.30 WIB
13. Madura United
(28/4) vs Persik Kediri (K) 19.00 WIB
(4/5) vs Semen Padang (T) 15.30 WIB
(10/5) vs Borneo FC (K) 15.30 WIB
(17/5) vs Bali United (T) 15.30 WIB
(24/5) vs PSS Sleman (K) 15.30 WIB
14. Persis Solo
(27/4) vs Persita Tangerang (K) 15.30 WIB
(5/5) vs Arema FC (K) 19.00 WIB
(11/5) vs PSBS Biak (T) 13.30 WIB
(17/5) vs Dewa United (K) 19.00 WIB
(24/5) vs Persib Bandung (T) 15.30 WIB
15. Barito Putera
(2/5) vs Dewa United (K) 15.30 WIB
(9/5) vs Persib Bandung (T) 19.00 WIB
(17/5) vs PSM Makassar (K) 15.30 WIB
(24/5) vs PSIS Semarang (T) 15.30 WIB
16. PSIS Semarang
(1/5) vs Bali United (T) 19.00 WIB
(9/5) vs PSS Sleman (K) 15.30 WIB
(16/5) vs Malut United (T) 19.00 WIB
(24/5) vs Barito Putera (K) 15.30 WIB
17. Semen Padang
(27/4) vs Persija Jakarta (T) 19.00 WIB
(4/5) vs Madura United (K) 15.30 WIB
(11/5) vs Persebaya Surabaya (T) 19.00 WIB
(18/5) vs Persik Kediri (K) 15.30 WIB
(24/5) vs Arema FC (T) 15.30 WIB
18. PSS Sleman
(3/5) vs PSM Makassar (K) 19.00 WIB
(9/5) vs PSIS Semarang (T) 15.30 WIB
(17/5) vs Persija Jakarta (K) 19.00 WIB
(24/5) vs Madura United (T) 15.30 WIB.
(Antara)
Berita Terkait
-
Juara Semakin Dekat, Bojan Hodak Bongkar Rahasia di Ruang Ganti Persib saat Taklukkan PSS Sleman
-
Fakta Menarik Kemenangan Persib atas PSS Sleman Semalam
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Tujuh Tim Bertarung Hindari Degradasi, Siapa Terlempar dari BRI Liga 1?
-
Resmi! Persib Bandung Tutup Peluang Persija Juara BRI Liga 1 Musim Ini
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Prediksi Manchester City vs Bournemouth: Ujian Berat The Citizens di Etihad
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Chelsea: Siapa Terbaik di Derby London?
-
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Cetak 20 Gol
-
Juventus Lawan Emil Audero Cs, Luciano Spalletti Dibuat Pusing Gegara Ini
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
-
Allegri Penasaran Lihat Leao dan Nkunku Main Bareng, AC Milan Siap Tantang AS Roma
-
Nasib Miris Eks Arsenal di Liga Meksiko: Cuma Main 6 Kali Dalam 3 Bulan
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax
-
Kata-kata Pertama Luciano Spalletti Usai Resmi Latih Juventus, Singgung Napoli