Pada menit ke-60, Fali Cande memecah kebuntuan lewat sepakan kaki kanan dari jarak dekat yang membawa timnya unggul 1-0.
Delapan menit kemudian, Venezia kembali mencetak gol.
Kali ini giliran Gaetano Oristanio yang mencatatkan namanya di papan skor setelah menyambut umpan Alessio Zerbin dengan sundulan akurat yang menggandakan keunggulan menjadi 2-0.
Fiorentina belum menyerah dan berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 pada menit ke-77 melalui tendangan kaki kiri Mandragora.
Mereka terus menekan untuk menyamakan skor di sisa waktu pertandingan.
Beberapa peluang emas kembali didapatkan Fiorentina. Michael Folorunsho dan Mandragora berusaha mencetak gol, namun peluang tersebut belum bisa mengubah papan skor.
Di menit ke-90+1, tendangan jarak jauh dari Hans Nicolussi Caviglia juga berhasil dimentahkan De Gea.
Peluang terakhir muncul di detik-detik akhir injury time ketika Andrea Colpani mengeksekusi sundulan.
Namun, bola masih melambung terlalu tinggi, dan wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.
Baca Juga: Klub Orang Indonesia di Serie A Ingin Gaet Bek Barcelona Berbandrol Rp260 M
Dengan kemenangan ini, Venezia mengumpulkan tambahan tiga poin penting.
Hasil tersebut membawa mereka keluar dari zona merah, meskipun persaingan di papan bawah masih sangat ketat dengan dua laga tersisa di musim ini.
Secara statistik, Fiorentina memang mendominasi permainan dengan penguasaan bola dan jumlah peluang yang lebih banyak.
Namun, efisiensi serangan menjadi kunci kemenangan Venezia yang tampil solid dan efektif di hadapan pendukungnya sendiri.
Pertandingan ini juga menunjukkan semangat juang Venezia yang tak mudah menyerah meskipun terus ditekan oleh tim tamu.
Mereka mampu memanfaatkan momen penting dan mencetak gol pada waktu yang tepat. Kemenangan ini menjadi modal berharga dalam upaya bertahan di kasta tertinggi sepak bola Italia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
Terkini
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025