Suara.com - Winger muda Manchester United, Amad Diallo, menyuarakan ambisinya untuk mengakhiri kutukan runner-up di Liga Europa. Pemain asal Pantai Gading itu berharap bisa mengangkat trofi musim ini, usai dua kali merasakan pahitnya kekalahan di final turnamen yang sama.
Amad, yang kini berusia 22 tahun, berpeluang tampil saat Manchester United menghadapi Tottenham Hotspur dalam partai puncak Liga Europa 2024/2025.
Laga prestisius ini dijadwalkan berlangsung di Stadion San Mames, Bilbao, pada Kamis (22/5/2025) pukul 02.00 WIB.
Final ini akan menjadi momen penting ketiga bagi Diallo di ajang Liga Europa. Sebelumnya, ia turut membela MU saat tumbang dari Villarreal lewat adu penalti pada musim 2020/21.
Kemudian, saat menjalani masa peminjaman di Rangers, ia kembali gagal meraih gelar setelah kalah dari Eintracht Frankfurt, juga melalui babak penalti pada musim 2021/22.
"Saya sudah dua kali kalah di final Liga Europa. Kali ini, saya benar-benar ingin menang. Bukan hanya untuk saya pribadi, tetapi juga untuk tim. Kami semua ingin menutup musim ini dengan sesuatu yang membanggakan," ujar Amad Diallo, dikutip dari The Independent.
Musim 2024/2025 memang bukan tahun terbaik bagi Manchester United maupun Tottenham Hotspur di Liga Inggris.
MU hanya mampu finis di posisi ke-16 dengan 39 poin, sedangkan Spurs berada satu strip di bawahnya dengan 38 poin. Keduanya gagal menembus sepuluh besar klasemen akhir Premier League musim ini.
Namun ironisnya, kedua tim justru mampu menunjukkan performa berbeda di kancah Eropa.
Baca Juga: Liga Europa Pamerkan Skill Pemain Timnas Indonesia Mees Hilgers
Manchester United dan Tottenham sama-sama melaju hingga final Liga Europa, menciptakan duel Premier League di ajang Eropa yang patut disimak.
Laga ini juga akan menjadi pertemuan pertama mereka di kompetisi Eropa. Meski demikian, sejarah panjang rivalitas di Liga Inggris tetap menjadi latar belakang menarik.
Pertemuan pertama kedua tim terjadi pada tahun 1899, saat MU masih bernama Newton Heath. Sejak itu, persaingan mereka terus berlanjut hingga kini.
Dari total 204 pertemuan yang telah dilakoni, Manchester United unggul dengan 96 kemenangan, sementara Tottenham mencatat 57 kemenangan. Sisanya berakhir imbang.
Meski unggul secara historis, MU justru kesulitan menghadapi Spurs musim ini. Anak asuh Ange Postecoglou sukses menorehkan tiga kemenangan dari tiga laga melawan Setan Merah di semua ajang.
Pertemuan pertama di Premier League terjadi pada September 2024, saat Tottenham membungkam MU 3-0 di Old Trafford.
Berita Terkait
-
Jelang Final Liga Europa, Amad Diallo Ogah Menangis Ketiga Kali
-
Respons Pep Guardiola usai Man City Puasa Gelar, Bawa-bawa Manchester United
-
Chelsea Bungkam Manchester United 1-0 di Liga Inggris, Tiket Liga Champions Semakin Dekat
-
Siap Kecewa Lagi! Ada 2 Alasan MU Tak Akan Turunkan Tim Terbaiknya Lawan ASEAN All Stars Nanti
-
Tottenham Hotspur Compang-camping Jelang Final Liga Europa, MU Diuntungkan?
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Laga Persib Bandung vs Persija Dipimpin Wasit Asing, Ini Kata Bojan Hodak
-
Momen Manchester City Hajar Exeter 10 Gol, Ada Peran Pemain Keturunan Maluku
-
Piala Afrika 2025: Mesir Tantang Senegal di Semifinal, Salah Reuni dengan Sadio Mane
-
Kata-kata Liam Rosenior Usai Bawa Chelsea Menang 5-1 di Piala FA
-
Hasil Piala FA: Deretan Fakta Usai Manchester City Pesta 10 Gol, Rekor Liverpool Pecah
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United