Suara.com - Sebuah fakta menarik terungkap dari drama Elkan Baggott dan Timnas Indonesia, di mana bek keturunan Inggris itu mengaku belum saatnya kembali ke tim Garuda.
Fakta ini dibeberkan oleh pengamat sepak bola, Justinus Lhaksana atau Coach Justin, di mana ia mengklaim bahwa Elkan Baggott merasa belum saatnya kembali berseragam Merah Putih.
Dalam bincang-bincangnya di program Nusantara TV, Coach Justin menuturkan masalah bek berusia 22 tahun itu yang tak dipanggil ke Timnas Indonesia oleh Patrick Kluivert.
Coach Justin menyebut bahwa Patrick Kluivert sejatinya akan memberi kesempatan kepada seluruh pemain untuk membela tim Garuda.
Kemudian PSSI akan memberikan nama-nama pemain yang kemudian dipilih oleh staf kepelatihan Patrick Kluivert untuk masuk ke skuad.
Nah, Coach Justin mengklaim dari nama-nama pemain itu ada nama Elkan Baggott, yang kemudian ditelepon mengenai kesediaannya membela Timnas Indonesia.
Hanya saja, Elkan Baggott diklaim mengatakan dirinya belum merasa waktunya untuk kembali berseragam Merah Putih karena fokus di klub.
“Kita tidak pernah tahu apa yang terjadi di belakang layar. Pada saat Kluivert masuk, saya sudah bilang di bawah pelatih baru semua akan mendapat kesempatan,” buka Coach Justin.
“Pak Erick (Thohir) bolang ke saya: ‘Kita sodorkan pemain yang naturalisasi, terserah tim pelatih mau ngapain’. Elkan ditelepon. Saya ga tahu apa yang terjadi, apakah dia masih sakit hati atau masih ingin fokus di klubnya.”
Baca Juga: Shayne Pattynama: Timnas Indonesia Kalahkan China 2-0, Lawan Jepang Susah
“Intinya, dia (Elkan) mengatakan bahwa pada saat ini belum waktunya untuk kembali ke Timnas (Indonesia). Itu bahasanya Elkan,” lanjut Coach Justin.
Diyakini, klaim Coach Justin soal pernyataan Elkan Baggott itu terjadi pada Maret lalu, yakni di laga perdana Patrick Kluivert bersama Timnas Indonesia.
Memang pada Maret lalu beredar kabar jika Elkan Baggott menolak panggilan ke Timnas Indonesia karena ingin fokus bersama Blackpool.
Pasalnya saat Timnas Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret lalu, Blackpool tetap bertanding di ajang League One 2024/2025.
Namun sayangnya setelah Elkan Baggott merampungkan musim bersama Blackpool, dirinya harus menerima tak masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia untuk bulan Juni mendatang.
Mirisnya lagi, Elkan Baggott tak dipanggil kendati dirinya sejak jauh-jauh hari sudah tiba di Bali, tempat pemusatan latihan Timnas Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
-
Nasib Terkini Ole Romeny, Sukses Cetak Gol dan Bikin Oxford United ke Babak 4 Piala FA
-
Selain Cesar Meylan, Ada 1 Asisten Pelatih Lagi yang Diboyong John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Sisi Lain John Herdman, Ternyata Sangat Sayang pada Keluarganya
-
Siapa Cesar Meylan Sang Tangan Kanan John Herdman? Ini Profilnya!