Suara.com - Patrick Kluivert telah mengumumkan 23 nama pemain yang masuk ke skuad timnas Indonesia vs China, ada 10 pemain dari Liga 1.
Daftar nama yang dipilih Patrick Kluivert telah diumumkan via Instagram resmi timnas Indonesia.
Salah satu kejutan dalam pemanggilan ini adalah bergabungnya Beckham Putra, gelandang muda dari Persib Bandung.
Beckham Putra sebelumnya dipanggil untuk menggantikan Septian Bagaskara yang mengalami cedera.
Akan tetapi, pemain Persib Bandung tersebut berhasil meyakinkan Patrick Kluivert lewat performa apiknya di level klub dan ketika gabung TC.
Nah, selain Beckham Putra ada sembilan pemain lagi yang berkarier di Liga 1 masuk ke dalam skuad Garuda melawan China.
Di posisi kiper dua bintang Liga 1 mengapit Emil Audero, mereka adalah Ernando Ari serta Nadeo Argawinata.
Kemudian di sektor bek tengah ada sosok Rizky Ridho yang memang tampil solid ketika berseragam Merah Putih.
Duo pemain kembar Yakob Sayuri dan Yance Sayuri akhirnya menembus tim utama Garuda.
Baca Juga: Tak Ada Indonesia, Bocoran Lokasi Putaran Empat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Lalu di sektor gelandang ada Ricky Kambuaya dan Beckham Putra.
Di posisi penyerang, Patrick Kluivert memasukkan tiga pemain yang berkarier di Liga 1, mereka adalah Stefano Lilipaly, Egy Maulana Vikri, dan Ramadhan Sananta.
Menariknya Patrick Kluivert justu mencoret empat pemain abroad dari skuad Garuda.
Dua pemain Indonesia yang berkarier di Thailand yaitu Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan tidak didaftarkan melawan China.
Dua pemain abroad lainnya yang dicoret oleh Patrick Kluivert adalah Jordi Amat dan Shayne Pattynama.
Jordi Amat kalah saing dengan bek-bek muda timnas Indonesia, ia juga baru sembuh usai sakit ketika TC di Bali.
Berita Terkait
-
Momok Menakutkan Bek-bek China Itu Bernama Calvin Verdonk: Bertahan Oke, Statistik Menyerang 'Gila'!
-
Response Berkelas Stefano Lilipaly Soal Potensi Gantikan Marselino Ferdinan
-
Dua Pemain Foto dengan Shin Tae-yong Akhirnya Dicoret Patrick Kluivert
-
FIFA Sandingkan Kevin Diks dengan Son Heung-ming Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Pratama Arhan Cetak Hattrick Usai STY Dipecat, 3 Kali Dicoret Patrick Kluivert
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri