Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg bisa pusing memikirkan siapa pengganti Arkhan Fikri saat laga semifinal Piala AFF U-23 2025 kontra Thailand. Meski terdapat sejumlah nama yang bisa diturunkan, namun tidak lengkap seperti Arkhan Fikri.
Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Thailand dalam laga semifinal Piala AFF U-23 2025 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, jakarta, Jumat (25/7/2025) malam.
Arkhan Fikri tidak bisa tampil dalam laga penting itu karena masalah cedera.
Kehilangan pemain muda Arema FC itu bisa dikatakan masalah serius bagi Timnas Indonesia U-23 karena pentingnya dia.
Arkhan Fikri adalah otak serangan Timnas Indonesia U-23. Sebagai seorang gelandang, ia punya kemampuan mengatur bagaimana caranya bongkar pertahanan lawan.
Lantas, bagaimana caranya mengatasi ketidakbisaan Arkhan Fikri turun bermain?
Pelatih Gerald Vanenburg harus memutar otak mencari pemain yang bisa menggantikan posisi Arkhan Fikri.
Ada sejumlah nama sejatinya di Timnas Indonesia U-23 bisa tampil di tempat Arkhan Fikri. Namun, belum tentu pemain yang dimaksud bisa secemerlang pemain muda Arema FC itu saat dimainkan.
Sebut saja Muhammad Rayhan Hannan. Pemain Persija Jakarta ini punya karakter mirip Arkhan Fikri bisa mengatur tempo permainan.
Lalu yang berikutnya ada Toni Firmansyah, meski gaya permainannya lebih ke dalam. Tetapi, ia punya kemampuan mendorong bola ke depan dan tembakan jarak jauh yang akurat.
Baca Juga: Tiga Pilar Utama Thailand U-23 Jadi Ancaman, Timnas Indonesia Harus Siaga
Kemudian pemain lain yang bisa gantikan posisi Arkhan Fikri adalah Dominikus Dion yang dikenal serba bisa.
Dion bisa beroperasi di tengah, sayap, hingga lini belakang. Gaya mainnya yang cepat dan mampu menggiring bola bisa dimanfaatkan sebagai pengganti dinamis di lini tengah.
Ada lagi Firman Juliansyah yang memiliki insting sebagai gelandang serang. Ia punya pengalaman bersama Semen Padang berkompetisi di Super League.
Laga antara Timnas Indonesia U-23 melawan Thailand diprediksi berlangsung sengit. Kedua tim sama-sama memiliki tradisi kuat di kawasan Asia Tenggara dan sama-sama memiliki materi pemain muda yang potensial.
Timnas Indonesia U-23 sendiri tengah dalam performa apik setelah mengalahkan tim-tim kuat seperti Filipina di fase grup. Pelatih Gerald Vanenburg juga dinilai berhasil meramu komposisi pemain yang solid meski tanpa persiapan panjang.
Sementara itu, Thailand U-23 mengandalkan kolektivitas dan pengalaman pelatih Thawatchai yang sudah kenyang jam terbang di level junior maupun senior.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Pahit Menit Akhir! Gol Talbi Hancurkan Kemenangan Beruntun Chelsea
-
Drama 6 Gol! Man United Hajar Brighton 4-2, Tembus Empat Besar Klasemen Liga Inggris
-
Napoli Bantai Inter 3-1, Anguissa Cetak Gol Spektakuler Rebut Takhta Liga Italia
-
Kekalahan Memilukan Gladbach, Kevin Diks Cs Terjerumus ke Dasar Klasemen Liga Jerman
-
Susul Calvin Verdonk, Penyerang Timnas Thailand U-23 Gabung Klub Ligue 1 Prancis
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Bek Rp1 Triliun Diprediksi Pep Guardiola Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Tiru Chelsea, Arsenal Bernafsu Dapatkan Bomber Brasil 19 Tahun, Demi Cuan di Masa Depan
-
Lamine Yamal Sebut Real Madrid Tim Pencuri, Andres Iniesta: Itu Bumbu El Clasico