Kehadiran nama-nama baru mendorong tim pelatih memperkuat sinergi dalam tim. Setelah melepas 22 pemain pada akhir musim lalu, manajemen dan tim pelatih mendatangkan wajah-wajah baru ke dalam keluarga Laskar Kie Raha.
Sebanyak sembilan pemain lokal didatangkan. Mereka adalah Angga Saputro dan Mohammed Kemal Zahir Fazya (kiper), Abduh Lestaluhu, Riswan Lauhin, dan Riyan Ardiansyah (bek), Septian David Maulana, Ridho Syuhada, dan Tri Setiawan (gelandang), serta Taufik Rustam (winger).
Kemudian, enam pemain asing juga direkrut untuk menambah kekuatan tim, yaitu Alan Jose (kiper, Brasil) dan Gustavo Franca (bek, Brasil). Lalu, ada dua gelandang Tyronne Del Pino (Spanyol) dan Vinicius Duarte (Brasil). Serta winger Ciro Alves (Brasil) dan penyerang David Da Silva (Brasil).
Tambahan enam pemain tersebut memastikan Malut United diperkuat delapan pemain asing musim depan, termasuk Wbeymar Angulo dan Chechu Meneses yang melanjutkan perjalanannya bersama tim kebanggaan masyarakat Maluku Utara dan Maluku sejak musim lalu.
Menjelang kompetisi bergulir, Laskar Kie Raha sudah memiliki 35 pemain didukung tujuh amunisi muda dari tim Elite Pro Academy (EPA) yang promosi ke tim utama.
"Pemain lama yang dipertahankan dan pemain baru yang didatangkan, tentu sesuai dengan kebutuhan tim. Persaingan akan semakin ketat dan kami telah menyiapkan strategi dan game plan untuk bersaing musim depan," ucap Direktur Teknik Malut United, Achmad Resal Octavian.
Pria yang akrab disapa Resal itu menambahkan, "Musim lalu memberikan banyak pelajaran bagi kami. Sekarang, kami ingin membangun tim untuk mewujudkan visi jangka panjang klub."
Sementara itu, Skuad Malut United mempunyai kiper Alan Jose, Muhammad Ridwan, Angga Saputro, dan Kemal Zahir Fazya.
Bek diisi Safrudin Tahar, Chechu Meneses, Gustavo Franca, Riswan Lauhin, Riyan Ardiansyah, Fredyan Wahyu Sugiantoro, Yance Sayuri, Riki Togubu, Abduh Lestaluhu, Aril Kurung, Aprilian Bernadus, serta Faras Sangaji.
Baca Juga: Satu Paket, Malut United Umumkan Kedatangan Ciro Alves dan Tyronne Del Pino
Adapun gelandang dihuni Wbeymar Angulo, Vinicius Duarte, Tyronne Del Pino, Manahati Lestusen, Alwi Slamat, Ridho Syuhada, Tri Setiawan, Septian David Maulana, Decky Bervin Latuperissa, Syahrul Ramadani, Yakob Sayuri, Rifal Lastori, Frets Butuan, Ciro Alves, Ahmad Wadil, dan Taufik Rustam.
Sedangkan, Malut United memiliki tiga penyerang yakni David Da Silva, Faisal Ade, Rifael Salmon.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman