Suara.com - Penyerang muda Rafael Struick akhirnya harus menerima kenyataan pahit. Namanya tak masuk dalam daftar 27 pemain pilihan Patrick Kluivert untuk memperkuat Timnas Indonesia di FIFA Matchday September 2025 melawan Kuwait dan Lebanon.
Keputusan ini sekaligus menegaskan bahwa Struick sementara diabaikan oleh Kluivert, meski Indonesia tengah krisis penyerang usai Ole Romeny mengalami cedera.
Alih-alih diberi kesempatan tampil bersama skuad Garuda senior, Struick justru dialihkan ke Timnas U-23 yang sedang fokus menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 di Sidoarjo.
FIFA Matchday September (2–8 September) dan Kualifikasi Piala Asia U-23 (3–9 September) memang bentrok jadwalnya.
Namun, keputusan Kluivert untuk tidak memanggil Struick tetap menimbulkan tanda tanya, apalagi ia sempat menjadi bagian penting di Timnas senior pada Piala Asia dan playoff Olimpiade 2024.
Dalam daftar resmi yang dirilis PSSI, Patrick Kluivert justru memberi kepercayaan kepada nama-nama lain seperti Ramadhan Sananta, Ragnar Oratmangoen, hingga Dean James untuk mengisi lini depan.
Sementara Struick dipastikan akan membela Garuda Muda asuhan Gerald Vanenburg yang akan melawan Laos, Makau, dan Korea Selatan.
Performa Struick Jadi Sorotan
Perjalanan karier Struick dalam beberapa bulan terakhir memang tak mulus.
Saat memperkuat Brisbane Roar di Liga Australia, ia lebih sering jadi cadangan.
Baca Juga: Persija Jakarta Kirim Dua Pemain ke Timnas Indonesia U-23, Siapa?
Kini bersama Dewa United, Struick juga belum mampu mencetak gol dari dua pertandingan awal Liga 1 musim ini.
Kondisi itu membuat posisinya di Timnas senior semakin terpinggirkan.
Apalagi, kehadiran penyerang naturalisasi baru seperti Ole Romeny sebelumnya langsung mencuri perhatian publik sepak bola Indonesia.
Kini meski Ole sedang cedera, Kluivert tetap enggan memanggil Struick.
Meski dicoret dari Timnas senior, Struick masih punya peluang membuktikan diri bersama Timnas U-23.
Gerald Vanenburg tampaknya akan menjadikannya tumpuan utama di lini depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arteta Kirim Pesan Berkelas ke Arne Slot Usai Hat-trick Gabriel Martinelli
-
Mental Rapuh Pemain Manchester United Bikin Darren Fletcher Frustasi
-
MU Tersingkir dari Piala FA, Marcus Rashford Maunya Main di Klub Juara
-
Persija Pulang Tanpa Poin, Sindiran Pedas Mauricio Souza: Persib Gak Banyak Peluang
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid